JES-MAT (Jurnal Edukasi dan Sains Matematika)
Vol 4, No 1 (2018): JURNAL EDUKASI DAN SAINS MATEMATIKA

MANAJEMEN PENINGKATAN MUTU GURU MATEMATIKA

Ara Hidayat (UIN Sunan Gunung Djati Bandung)



Article Info

Publish Date
27 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini bertitik tolak dari suatu asumsi  atau pandangan yang melihat adanya perbedaan kompetensi individu, kreativitas individu, pimpinan, dan faktor lingkungan dengan kinerja atau produktivitas lembaga pendidikan. Pemikiran ini  rasional dan logis karena kompetensi individu dalam suatu produktivitas dipengaruhi oleh kreativitas pimpinan, dan faktor lingkungan dimana mereka beraktivitas. Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran tentang profil guru matematika  dan kebijakan kepala sekolah  dalam  upaya peningkatan kualitas diri pendidik  dan secara khusus penelitian ini difocuskan pada kompetensi individu, kreativitas pimpinan dan faktor lingkungan sebagai moderator atau motivator terhadap : Prestasi Akademik, Sustainabilitas dan kinerja. Penelitian yang dilakukan berupa penelitian kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan penyebaran angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mutu guru matematika  perlu ditingkatkan, kebijakan kepala sekolah dalam upaya meningkatkan mutu guru mateamtika termasuk pada kategori cukup, prestasi akademik, kinerja dan lingkungan perlu dioptimalkan dalam meningkatkan mutu guru matematika.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JESMath

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Edukasi dan Sains Matematika (JES-MAT) (p-ISSN: 2460-8904, e-ISSN: 2621-4202), is an electronic journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to mathematics education. This journal is designed ...