Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2021: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa( BU

SOSIALISASI DAN PENYULUHAN PENTINGNYA KOMPOS BERBENTUK GRANUL BAGI KOMUNITAS PRODUSEN PUPUK ORGANIK

Rinasa Agistya Anugrah (a:1:{s:5:"en_US"
s:35:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})

Mulyono Mulyono (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2022

Abstract

Kompos granul merupakan salah satu varian pupuk yang mulai banyak dikembangkan oleh para produsen pupuk organik untuk meningkatkan kualitas dan akurasi pemberian dosis pada tanah. Kelompok tani dan ternak Tunas Maju di Dusun Karangwuni telah mampu memproduksi pupuk organik padat atau kompos berbentuk curah. Kompos curah tersebut adalah satu-satunya produk yang buat dan dipasarkan oleh mereka. Para anggota komunitas produsen pupuk organik tersebut belum memiliki pemahaman tentang pentingnya kompos berbentuk granul terhadap pasokan nutrisi pada tanah dan penyerapan oleh tanaman. Mereka berpikir bahwa membuat bentuk granul membutuhkan proses tambahan lagi setelah pupuk curah jadi sehingga memakan biaya, waktu, dan tenaga yang tidak sebanding dengan harga jual. Oleh karena itu, perlu dilakukan sosialisasi tentang pentingnya kompos granul kepada anggota Tunas Maju untuk mengubah pola pikir mereka bahwa memproses bentuk granul itu dapat menguntungkan dan juga menambah varian jenis baru pupuk organik mereka. Selain itu diberikan penyuluhan tentang pentingnya kompos granul untuk tanah dan tanaman agar pengetahuan mereka tentang pupuk organik granul ini bertambah sehingga mereka mau untuk mencoba membuat pupuk organik granul atau kompos granul. Setelah dilakukan kedua kegiatan tersebut, mereka akhirnya memiliki pemahaman dan pengetahuan tentang pentingnya kompos granul untuk diproduksi dan dipasarkan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...