Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2021: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa( BU

PENDAMPINGAN PEMBENTUKAN KOMUNITAS BISNIS BERBASIS MEDIA SOSIAL PADA UMKM TERDAMPAK PANDEMI COVID-19

Meika Kurnia Puji Rahayu (a:1:{s:5:"en_US"
s:35:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})

Isthofaina Astuty (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2022

Abstract

Masa pandemi Covid-19 menjadi masa yang sulit bagi para pelaku usaha UMKM. Adanya kebijakan menjaga jarak dan belajar/bekerja dari rumah bagi siswa dan para pekerja kantoran berdampak pada penurunan omzet UMKM mengingat sebagian besar konsumen adalah siswa dan pekerja. Bahkan, di beberapa daerah dilakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKMM) yang membuat banyak UMKM tutup akibat tidak dapat membuka usahanya dan menerima konsumen. Untuk itu diperlukan suatu terobosan strategi berdagang bagi apra UMKM di masa pandemi ini. Tujuan pengabdian ini adalah melakukan pendampingan pembentukan komunitas bisnis pada UMKM yang terdampak Covid-19 berbasis media sosial. Metode pengabdian mencakup (1) pemetaan dan brainstorming, (2) pembentukan komunitas bisnis online, (3) rembug/rapat online, (4) penyuluhan dan pembinaan, dan (5) survey. Hasil kegiatan adalah terbentuknya komunitas bisnis berbasis media sosial bernama “Larisi Tetanggamu” yang diikuti oleh sebanyak 16 pelaku usaha di lingkup RW 31 dan sekitarnya dan 80 warga non pelaku usaha sebagai anggota group. Dari hasil survey evaluasi pembentukan komunitas bisnis ini menunjukkan tingkat kepuasan tinggi (skor 4,1 dari 5) terhadap komunitas bisnis yang terbentuk dan adanya omzet yang stabil selama pandemi sehingga pelaku usaha tidak perlu menutup usahanya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...