JURNAL TUGAS AKHIR MAHASISWA
Vol. 4 No. 1 (2021): JURNAL LOCANA

PENGGUNAAN BAHASA PERSUASI PADA KOMENTAR WARGANET DALAM PENCEGAHAN WABAH COVID-19 DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM

Oktavia Permita Sari (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Lambung Mangkurat)
Jumadi (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Lambung Mangkurat)
Sabhan (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
21 May 2021

Abstract

Bahasa persuasi merupakan sebuah bentuk bujukan, perintah, atau saran yang bertujuan untuk meyakinkan orang lain agar melakukan sesuai yang dikehendaki penutur atau penulis. Penelitian ini dipilih karena banyaknya warganet yang membujuk, memerintah, atau menyarankan masyarakat dan pemerintah dalam upaya pencegahan wabah Covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif dengan jenis penelitian kualitatif. Data pada penelitian ini yaitu bahasa persuasi pada komentar warganet. Hasil penelitian penggunaan bahasa persuasi pada komentar warganet dalam pencegahan wabah Covid-19 di media sosial instagram memiliki ciri untuk mengajak, menyarankan, memerintah, melarang, menganjurkan, dan mengharapkan. Teknik persuasi yang terdapat dalam penelitian ini antara lain teknik: rasionalisasi, identifikasi, sugesti, konformitas, dan kompensasi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JTAM

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Arah riset yang dilakukan antara lain menyentuh ranah kebahasaan, kesastraan, keterampilan berbahasa, serta bahasa dan sastra Indonesia secara umum. ...