JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022

Analisis Kesalahan Berbahasa Tataran Morfologi Pada Surat Kabar Radar Karawang Edisi September 2021

Dian Novita Sari (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Sinta Rosalina (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas)
Dian Hartati (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2022

Abstract

Kesalahan berbahasa merupakan kesalahan dalam pemakaian bentuk-bentuk tuturan berbagai unit kebahasaan yang meliputi kata, kalimat, paragraf. Sistem kaidah Bahasa Indonesia yang digunakan sebagai standar acuan adalah sistem kaidah Bahasa baku. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kesalahan berbahasa tataran morfologi pada surat kabar Radar Karawang edisi September-Oktober 2021. Pendekatan penelitian adalah kualitatif. Pengumpulan data dengan cara simak-catat dan teknik dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ditemukan sejumlah 26 kesalahan berbahasa tataran morfologi jenis afiksasi pada surat kabar Radar Karawang edisi September 2021 pada rubrik pendidikan. Kesalahan penggunaan prefiks sebanyak (14) data; Kesalahan penggunaan sufiks sebanyak (8) data; Kesalahan penggunaan konfiks sebanyak (2) data. Kesalahan penggunaan kombinasi afiks sebanyak (2) data yang berupa kesalahan penggunaan kombinasi afiks.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...