JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 4 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Analisis Kepemimpinan Transformasional dalam Meningkatkan Kreativitas dan Inovasi pada UMKM Kuliner Kabupaten Bekasi

Hindriari, Reni (Unknown)
Narimawati, Umi (Unknown)
Affandi, Azhar (Unknown)
Priadana, Sidik (Unknown)
Erlangga, Heri (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2022

Abstract

Dalam masa pandemi Covid-19 UMKM kuliner banyak terkena dampak karena adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) yang dikeluarkan oleh Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Bekasi, yang mengharuskan masyarakat mengurangi aktivitas/kegiatan di luar rumah, tetap menjaga jarak dan mentaati aturan protokol kesehatan (prokes). Penelitian ini menggunakan metode studi literature, data yang diperoleh dikompilasi dan dianalisis dengan pendekatan deskripsi akan menmperoleh suatu kesimpulan. Hasil pemikiran dalam penelitian ini dengan mengambil data literature dari sumber, yaitu teknik pengumpulan data dengan menelaah literature, teori-teori, buku-buku, artikel-artikel serta catatan-catatan yang ada di internet dan sosial media (sosmed) sesuai dengan masalah yang terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya kepemimpinan transformasional dapat mendorong adanya Kreativitas dan inovasi di dalam diri individu untuk mencapai suatu tujuan dan bentuk Kreativitas dan inovasi  yang dapat dilakukan oleh para pelaku UMKM kuliner di Kabupaten Bekasi pada masa pandemi ini adalah terbukanya pikiran untuk melakukan suatu perubahan ke depannya agar terus tetap bertahan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...