Jurnal Ilmu Kesehatan Duta Gama Klaten
Vol 13 No 2 (2021): JURNAL ILMU KESEHATAN STIKES DUTA GAMA KLATEN

JURNAL KESEHATAN JURNAL ILMU KESEHATAN STIKES DUTA GAMA KLATEN

Feri Catur Yuliani S.Kep., Ns., M.Kep. (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2021

Abstract

Pembelajaran online merupakan inovasi pendidikan untuk menjawab tantangan akan ketersediaan sumber belajar yang variatif. Keberhasilan dari suatu model ataupun media pembelajaran tergantung dari karakteristik peserta didiknya (Dewi, 2020: 57). Menurut Windhiyana (2020: 3), kelebihan dalam melakukan pembelajaran online, salah satunya adalah meningkatkan kadar interaksi antara mahasiswa dengan dosen/guru, pembelajaran dapat dilakukan dimana dan kapan saja (time and place flexibility), menjangkau peserta didik (mahasiswa) dalam cakupan yang luas (potential to reach a global audience), dan mempermudah penyempurnaan dan penyimpanan materi pembelajaran (easy updating of content as well as archivable capabilities). Sektor pendidikan menjadi salah satu bidang yang terkena dampak akibat pandemi Covid-19 ini. Pemerintah juga mengeluarkan kebijakan dengan mengganti Kegiatan Belajar Mengajar dengan menggunakan sistem daring. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengeluarkan Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Covid-19. Surat Edaran tersebut menjelaskan bahwa proses belajar dilaksanakan di rumah melalui pembelajaran daring/jarak jauh dilaksanakan untuk memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi mahasiswa, yang tentunya dengan kebijakan pembelajaran tersebut berpengaruh terhadap perilaku mahasiswa dalam menghadapi pembelajaran online selama pandemi Covid-19. Berdasarkan hasil dan pembahasan dalam penelitian ini yang melibatkan responden dari 77,8% laki-laki dan 22,2% perempuan, berdasarkan usia responden terdiri dari 80% rentang usia 21 - 25 tahun keatas dan 20% rentang usia 26 – 30 tahun keatas, yang mana responden atau sampel dalam penelitian ini terdiri mahasiswa aktif dari prodi D3 Kebidanan, D3 Farmasi, S1 Keperawatan dan Profesi Ners STIKES Duta Gama Klaten yang bervariasi tahun masuk kuliahnya antara tahun 2016 – 2021 dapat disimpulkan bahwa gambaran perilaku mahasiswa STIKES Duta Gama Klaten dalam pembelajaran online selama pandemi Covid-19 bahwa rata-rata mayoritas mahasiswa menyatakan perilaku yang sesuai dalam pendidikan atau pembelajaran online dan mahasiswa mayoritas telah mampu menggunakan teknologi dalam melakukan pembelajaran online selama pandemi Covid-19.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

e-journal

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal of Health Science Duta Gama (JlKes) is a journal that publishes research results, scientific reviews and other information in the field of Health Science, Technology and Arts (IPTekS), especially public health, nursing and midwifery. The editor has the right to make edits, revises and ...