JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri)
Vol 5, No 6 (2021): Desember

EDUKASI FEEDING RULES DAN DISTRIBUSI FLASHCARD AFFIRMATION SEBAGAI UPAYA MENGATASI MASALAH MAKAN PADA BALITA

Esty Puji Rahayu (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya)
Nanik Handayani (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya)
Lini Delina (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya)
Trisna Ayu Anugrah Laranti (Perguruan Islam Raudlatul Jannah)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2021

Abstract

Abstrak: Masalah makan picky eater adalah anak pilih pilih terhadap makanan, tidak suka sayur dan buah, dan makan dalam jumlah yang sedikit sering dikeluhkan oleh wali murid PG TK Raudlatul Jannah, Sidoarjo. Pengabdian masyarakt ini bertujuan  meningkatkan  pengetahuan orang tua tentang cara mengatasi masalah makan pada anak salah satunya dengan feeding rules, menurunnya jumlah anak yang mengalami picky eater maupun small eater, dan terdistribusinya flashcard affirmation sebagai media hipnoparenting. Metode dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat yaitu melakukan penyuluhan secara daring, mendistribusikan flashcard affirmation kepada wali murid dan melakukan pendampingan wali murid. Mitra dalam pengabdian masyarakat ini adalah PG TK Raudlatul Jannah, Sidoarjo dengan sasaran  41 orang wali murid. Berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan tentang macam macam masalah makan dari 34,15% menjadi 87,8%. Sedangkan pengetahuan tentang cara mengatasi masalah makan pada anak meningkat dari 31,7% menjadi  92,68%. Picky eater menurun dari 48,78% menjadi 26,83 %. Begitu juga pada small eater, terdapat penurunan dari 24,39% menjadi 19,51%. Abstract:  Picky eaters is that children are picky about food, don't like vegetables and fruit, and eat small amounts often complained of by the guardians of PG TK Raudlatul Jannah, Sidoarjo. This community service aims to increase parents' knowledge about how to overcome eating problems in children, one of which is feeding rules, decreasing the number of children who experience picky eaters and small eaters, and distributing flashcard affirmations as a hypnoparenting media. The methods in implementing community service are conducting online counseling, distributing affirmation flashcards to students' parents and providing mentoring to students' parents. Partners in this community service are PG TK Raudlatul Jannah, Sidoarjo with a target of 41 parents. Based on the results of monitoring and evaluation, it can be concluded that there is an increase in knowledge about various kinds of eating problems from 34.15% to 87.8%. Meanwhile, knowledge about how to overcome eating problems in children increased from 31.7% to 92.68%. Picky eater decreased from 48.78% to 26.83%. Likewise for small eaters, there was a decrease from 24.39% to 19.51%

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmm

Publisher

Subject

Other

Description

JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) is a journal published by the Mathematics Education Departement of Education Faculty of Muhammadiyah University of Mataram. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) aims to disseminate the results of conceptual thinking and ideas, especially the results of educational research ...