Teknologika
Vol 11 No 2 (2021): Jurnal Teknologika

PENERAPAN METODE DMAIC UNTUK MEMINIMALISASI KETIDAKSESUAIAN STOCK OPNAME ANTARA SISTEM INVENTORY DENGAN AKTUAL BARANG DI DEPT. WAREHOUSE FINISH GOOD

Yuliani Nur Annisa (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Imas Widowati (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Sutardjo (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)
Daisy Ade Riany (Sekolah Tinggi Teknologika Wastukancana)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2021

Abstract

Abstrak. Departement PPIC (Production Planning Inventory Control) secara umum merupakan suatu layanan dalam perusahaan untuk memenuhi permintaan customer penerimaan berupa order dari customer, kemudian pengadaan barang untuk customer yang nantinya barang tersebut dikirimkan ke customer. Pada point pengelolaan persediaan barang finish good, pengabaian dalam pencatatan merupakan salah satu tanggung jawab yang menyangkut persediaan akan membawa dampak negatif bagi kelancaran operasi perusahaan sehingga dapat menimbulkan terjadinya berbagai penyimpangan seperti kehilangan barang yang terdapat dalam gudang persediaan, ketidaksesuaian persediaan fisik dengan laporan pencatatan stock serta berbagai hal lain yang dapat terjadi, dikarenakan tidak berjalannya fungsi pengendalian internal dengan baik dalam mencatat dan mengelola persediaan dalam perusahaan. Akibat dari ketidaksesuian menimbulkan sedikit banyaknya kerugian bagi suatu perusahaan baik dari segi kualitas pengadaan maupun kuantitasnya. Salah satu cara untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menggunakan metode DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, Control). Dengan penerapam metoda DMAIC ini maka di peroleh kesimpulan bahwa sekian faktor ketidaksesuian pada saat pelaksanaan stock opname, problem tertinggi frekuensi kesalahannya adalah kesalahan menuliskan total quantity.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

teknologika

Publisher

Subject

Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology Mathematics

Description

Jurnal Teknologika adalah wadah informasi berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah yang terkait bidang ilmu Teknik, Logika dan Matematika. Terbit pertama kali tahun 2007 dengan frekuensi terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November. Artikel Jurnal Teknologika dalam ...