Jurnal Media Kesmas (Public Health Media)
Vol. 1 No. 2 (2021): Media Kesmas ( Public Health Media )

DETERMINAN KEJADIAN ASMA PADA MASYARAKAT DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUNGAI SEMBILAN KOTA DUMAI TAHUN 2019: DETERMINANTS OF ASTHMA OCCURRENCES IN COMMUNITIES IN THE WORK AREA OF SUNGAI SEMBILAN PUBLIC HEALTH CENTER DUMAI CITY IN 2019

Julia Afrida (STIKes HANG TUAH PEKANBARU)
Nurvi Susanti (STIKes Hang Tuah Pekanbaru)
Zulmeliza Rasyid (STIKes Hang Tuah Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2021

Abstract

Asma merupakan peradangan yang kronis yang pada umumnya terjadi pada saluran napas yang ditandai dengan gejala yang bervariasi. Berdasarkan data di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Sembilan penderita asma pada tahun 2018 sebanyak 68 orang, dan tahun 2019 meningkat menjadi 97 orang. Tujuan dari penelitian ini yaitu diketahuinya hubungan antara faktor genetik, paparan asap rokok, hewan peliharaan dan paparan debu terhadap kejadian asma pada masyarakat di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Sembilan Tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain penelitian Case Control.Analisis yang digunakan yaitu analisis univariat dan bivariat dengan uji chi square.Populasi penelitian berjumlah 130 orang dengan sampel kasus 65 orang dan kontrol 65 orang.Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara faktor genetik p value = 0,0001 dengan OR (95% CI) = 14,897 (5,291-41,941) danĀ  hewan peliharaan p value= 0,028 dengan OR (95% CI) = 2,420 (1,158-5,059) sedangkan yang tidak berhubungan paparan asap rokok p value 0,359 dan paparan debu p value 0,420 dengan kejadian asma pada masyarakat di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Sembilan Tahun 2019. Disarankan ke Puskesmas Sungai Sembilan untuk melakukan surveilans penyakit asma dan melakukan penyuluhan dengan berbagai media komunikasi seperti; brosur, leaflet, booklet dan lainnya. Asthma is a chronic inflammation that generally occurs in the airways and is characterized by varying symptoms. Based on data in the Sungai Sembilan Community Health Center Work Area there were 68 people with asthma in 2018, and in 2019 it increased to 97 people. The purpose of this study is to know the relationship between genetic factors, exposure to cigarette smoke, pets and dust exposure to the incidence of asthma in the community in the Sungai Sembilan Health Center Work Area in 2019. This type of research is quantitative with a Case Control research design. The analysis used was univariate and bivariate analysis with the chi square test. The study population numbered 130 people with a sample of 65 cases and 65 controls. The sampling technique used simple random sampling. The results showed that there was a significant relationship between genetic factors P value = 0.0001 with OR (95% CI) = 14.897 (5,291-41,941) and pets P value = 0.028 with OR (95% CI) = 2.420 (1,158- 5.059) while those that are not related to cigarette smoke exposure are P value 0.359 and dust exposure P value 0.420 with the incidence of asthma in the community in the Sungai Sembilan Community Health Center Work Area in 2019. It is suggested to Sungai Sembilan Public Health Center to carry out surveillance of asthma and conduct counseling with various communication media such as; brochures, leaflets, booklets and others.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kesmas

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Health Professions Social Sciences

Description

Jurnal Media Kesmas is an open-access journal and peer-reviewed that publishes either original articles or reviews. This journal focuses on epidemiology environment health promoting health reproductive health occupational health and safety health policy and administration community nursing community ...