Jurnal Litbang Industri
Vol 12, No 1 (2022)

Pengaplikasian teknologi simbiosis mutualisme mikroalga Chlorella sp. dan agrobost pada limbah cair sagu dengan scale up experiment

Yelmira Zalfiatri (Universitas Riau)
Fajar Restuhadi (Universitas Riau)
Yossie Kharisma Dewi (Universitas Riau)
Angga Pramana (Universitas Riau)
Dewi Fortuna Ayu (Universitas Riau)
Ahmad Ibrahim Roni Surya Hasibuan (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Pengolahan air limbah secara biologis dilakukan dengan memanfaatkan simbiosis mutualisme antara mikroorganisme atau bakteri dekomposer dengan mikroalga. Penelitian ini bertujuan memperoleh perlakuan yang terbaik dari interaksi mikroalga Chlorella sp dengan bakeri dekomposer Agrobost pada peningkatan skala penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian berupa rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan. Penelitian ini menggunakan mikroalga 800 ml/L limbah cair sagu dengan 5 perlakuan Agrobost (0%, 2%, 4%, 6%, dan 8% v/v). Data yang diperoleh dianalisis secara statistik menggunakan ANOVA dan DNMRT pada tingkat 5%. Sidik ragam menunjukkan konsentrasi Agrobost memberikan pengaruh nyata pada COD, BOD, DO dan pH. Perlakuan yang dipilih dari hasil penelitian ini adalah perlakuan P4 yaitu penambahan Agrobost 8%, menunjukkan tingkat reduksi tertinggi yang memiliki nilai COD 203,3 mg/L, BOD 122,3 mg/L, DO 5,89 mg/L dan pH 9,03.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jli

Publisher

Subject

Chemistry

Description

Jurnal Litbang Industri (JLI) is a scientific journal published regularly twice a year in June and December. JLI contains primary articles or reviews are sourced directly from results of industrial research such as processing of agricultural products, food processing, fishing industry, mining ...