Publikasi Pendidikan
Vol 12, No 2 (2022)

Pelatihan Pembelajaran HOTS di MI Se-Kota Palembang

Fuaddilah Ali Sofyan (UIN Raden Fatah Palembang)
Aquami Aquami (UIN Raden Fatah Palembang)
Sunardi Sunardi (Universitas Muhammadiyah Palembang)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2022

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi pelatihan pembelajaran HOTS di MI Se-Kota Palembang. Pengabdian ini dengan menggunakan model PAR (Partisipatory Action Research) dengan metode seminar daring atau webinar dan bimbingan online. Dalam mencari data peneliti menggunakan teknik wawancara, observasi, dokumentasi dan angket. Sedangkan analisis data kualitatif dengan cara reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil pengabdian yang dilakukan peneliti, peneliti melaksanakan dengan tahap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kegiatan. (1) Pada tahap perencanaan peneliti melaksanakan rancangan pelatihan dengan tim program studi dan melakukan pengembangan bahan ajar berupa slide power point. (2) Pada tahap pelaksanaan terdapat 2 kegiatan yaitu webinar dan bimbingan online. Webinar disampaikan oleh 2 narasumber yang membahas tentang pengertian HOTS, Pembuatan RPP HOTS, Model-Model Pembelajaran HOTS, dan cara membuat soal-soal HOTS. Sedangkan pada bimbingan online hanya fokus pada pembuatan soal-soal HOTS. (3) Evaluasi kegiatan ini ada beberapa poin diantaranya 43,9% peserta merasa puas terhadap webinar, 51% peserta menilai sangat baik dalam penyampaian materi narasumber, 48% peserta menilai baik pada penyajian webinar, 52% peserta menilai narasumber baik dalam berinteraksi dengan peserta, 54, 1% peserta menilai baik terhadap vokal narasumber, 53,1% mahasiswa merasa puas dalam penyampaian informasi melalui WA grup, pelayanan paniatia dinilai baik oleh 50% peserta, 53, 4% peserta merasa baik dan tepat waktu jadwal pelaksanaan webinar, kualitas video dan suara dinilai baik oleh peserta, dan 58,2% peserta merasa kegiatan webinar sangat bermanfaat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pubpend

Publisher

Subject

Education

Description

Publikasi Pendidikan (ISSN 2088-2092 Print, ISSN 2548-6721 Online) published an article in the form of the results of thought, research and community service education. The focus and scope of the published article is about basic education or elementary school related to the theory and practice of ...