Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing)
Vol. 8 No. 2 (2022): JIKep | Juni 2022

IMPAK MANAJEMEN SENI HIBURAN GENDING JAWA TERHADAP DEGRADASI KECEMASAN LANSIA: The Impact of Gending Java's Entertainment Arts Management on Degradation Of Elderly Anxiety

Ni Luh Putu Suardini Yudhawati (Unknown)
Yunus Adi Wijaya (Dinas Kesehatan Provinsi Bali)
Komang Ayu Krisna Dewi (Unknown)
Ni Gusti Ayu Lia Rusmayani (Unknown)
Ni Ketut Addy Putra Indrawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Pendahuluan : Kebimbangan terbentuk akibat keputusasaan yang dialami sehingga lansia tidak mampu menghadapi realiti. Kesenian gending jawa merupakan tembang dan melodi yang bersumber dari suara gamelan, gamelan berperan dalam suasana menenangkan. Tujuan: untuk mengetahui pengaruh seni hiburan gending jawa terhadap penurunan kecemasan pada lansia di UPT PSLU Jombang di Pare, Kediri. Metode: Penelitian Pra-eksperimental menggunakan desain pre-test-post-test, populasi sebanyak 85 orang, sebesar 30 responden dengan usia antara 67 – 74 tahun, pengumpulan data menggunakan kuesioner kecemasan berbasis Depression Anxiety Stress-Scale (DASS) dan seperangkat tape compo dengan file lagu/gending jawa, kemudian dianalisis menggunakan uji Willcoxon. Hasil: Hasil kajian derajat kecemasan pada 27 lansia sebelum diberikan seni hiburan gending jawa sebagian besar memiliki kecemasan kategori sedang (90%) dan 3 lansia kategori cemas ringan (10%). Penurunan kecemasan pada 28 lansia sesudah diberikan seni hiburan gending jawa dengan kategori cemas ringan (93.3%) dan 2 lansia dengan kategori kecemasan sedang (6,7%). Hasil uji statistik terdapat pengaruh seni hiburan gending Jawa terhadap penurunan kecemasan pada lansia dengan nilai koefisien Willcoxon sebesar -5.000, dengan ? (0,00) < 0,05. Kesimpulan: Gending jawa memberikan gambaran ekspresif bagi lansia untuk meningkatkan motivasi, mengubah perilaku, dan menurunkan tingkat kecemasan, dampak seni gending yang melantunkan nada-nada berirama dan mempengaruhi kondisi psikologis lansia

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jikep

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientifics Journal of Nursing) is a place of publication for researchers in the field of nursing and health care. Jurnal Ilmiah Keperwatan are peer-reviewer journals published semi-annually twice in a year. Jurnal Ilmiah Keperawatan published by STIKES Pemkab Jombang. The ...