jurnal ilmiah hospitality
Vol 11 No 1: Juni, 2022 (Sepcial Issue)

PENINGKATAN KEMAMPUAN PENGELOLA DESA WISATA TINGGAN KECAMATAN PETANG KABUPATEN BADUNG

I Wayan Pantiyasa (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional)
Moh. Agus Sutiarso (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional)
I Nyoman Arto Suprapto (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional)
Nyoman Surya Wijaya (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2022

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini berlokasi di desa Pelaga, kecamatan Petang, kabupaten Badung, dengan sasaran mitra adalah Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Wisata Tinggan. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah lemahnya kemampuan teknik memandu wisata, dan pengelolaan desa wisata khususnya administrasi keuangan, serta belum dimilikinya pengetahuan komprehensif tentang CHSE di era new normal. Solusi yang akan dilakukan adalah dengan: 1) memberikan pelatihan pemanduan wisata, 2) pelatihan dan pendampingan tata laksana administrasi keuangan, 3) sosialisasi dan pendampingan CHSE. Pelaksanaan kegiatan pelatihan memandu wisata diikuti secara antusias oleh anggota Pokdarwis. Menurut penilaian wisatawan, dari kegiatan praktik memandu tersebut diperoleh hasil bahwa anggota Pokdarwis yang melaksanakan pemanduan telah menguasai teknik memandu dengan baik. Pada kegiatan evaluasi ini diperoleh hasil bahwa peserta pelatihan pembukuan sederhana usaha wisata perdesaan ini juga mudah memahami materi yang diberikan. Sedangkan pada kegiatan sosialisasi protokol kesehatan dan pengetahuan tentang CHSE terhadap anggota Pokdarwis diperoleh respon yang sangat baik. Dari kegiatan yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampilan anggota Pokdarwis Desa Wisata Tinggan dalam mengelola usaha pariwisata perdesaan yang berbasis agro-ekowisata, terutama dalam memandu wisatawan, tata laksana pembukuan, dan penerapan CHSE di desa wisata Tinggan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIH

Publisher

Subject

Humanities Other

Description

Jurnal Ilmiah Hospitality dikelola oleh Pusat kajian Pariwisata Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram (STP Mataram) Nama terbitan : Jurnal Ilmiah Hospitality Sinopsis : Jurnal Ilmiah Hospitality, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Umum yang diterbitkan secara berkala 6 bulanan. Mulai Open Jurnal ...