Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 4, No 2 (2022)

Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah yang Terkena Dampak Pandemi Covid-19 Berbasis Modal Sosial di Kelurahan Pondok Pucung Kota Tangerang Selatan

Mawar Mawar (Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Abdul Rahman (Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Dini Gandini Purbaningrum (Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Gilang Ramadhan (Universitas Muhammadiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2022

Abstract

Pemberdayaan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) imbas dari pandemi selama hampir 2 tahun terakhir menjadi fokus dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini. Pandemi telah mengakibatkan kehidupan ekonomi masyarakat, terutama usaha-usaha mikro menurun pendapatannya, bahkan sampai gulung tikar. Hal tersebut terutama disebabkan akses mereka untuk memasarkan hasil produksinya sangat terbatas. Kondisi masyarakat di Kelurahan Pondok Pucung pra pandemi Covid-19 banyak yang mengakses sumber ekonomi dengan berjualan keluar rumah, diantaranya: menjual kerupuk, kacang, dan berbagai macam kuliner lainnya. Keluarga mereka menggantungkan hidup dari usaha kuliner tersebut. Pada masa pandemi, tentu akses mereka untuk keluar berjualan terbatas karena faktor keselamatan untuk tidak tertular virus Covid-19 yang mesti diutamakan. Metode berjualan berubah dengan berjualan dari rumah dengan akses pemasaran yang sangat terbatas. Tentunya hal tersebut membuat pendapatan mereka menurun bahkan sangat minim. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan pada bulan Desember 2021 hingga Februari 2022. Metode kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa sosialisasi pemanfaatan modal sosial dalam pemasaran hasil usaha, pembinaan pengemasan produk usaha mereka agar menarik di pasaran dan bisa bersaing dengan produk lainnya yang sejenis, pengenalan dan pendampingan pemasaran melalui media sosial, serta penguatan jejaring sosial yang ada di masyarakat. Hasil pengabdian masyarakat menemukan bahwa setelah dilakukan pendampingan, kapasitas UMKM untuk memanfaatkan modal sosial untuk survive di tengah pandemi mengalami peningkatan. Hal itu ditunjukkan dengan meningkatnya kesadaran untuk memanfaatkan berbagai platform media sosial untuk memperluas skop pemasaran dan mengubah desain kemasan produk menjadi lebih inovatif dan menarik. For nearly two years, the focus of this community service activity has been the empowerment of MSMEs (Micro, Small, and Medium Enterprises) as a result of the pandemic. The pandemic has caused the community's economic life, particularly micro-enterprises, to suffer, with some even going bankrupt. This is primarily due to their minimal ability to market their products. The pre-Covid-19 pandemic condition of the community in Pondok Pucung Village, many access economic resources by selling outside the home, including crackers, peanuts, and various other culinary delights. Their families rely on the culinary industry for a living. Of course, during the pandemic, their access to selling is limited due to the safety factor of not becoming infected with the Covid-19 virus, which must be prioritized. Selling from home with very limited marketing access has changed the selling method. Of course, this reduces their income to a bare minimum. This community service project will run from December 2021 to February 2022. This community service activity takes the form of socializing the use of social capital in marketing business products, encouraging the packaging of their business products so that they are appealing in the market and can compete with other similar products, and providing introduction and marketing assistance utilizing social media, as well as by strengthening. The findings of community service revealed that after mentoring, the ability of MSMEs to use social capital to survive during a pandemic had improved. This is evidenced by the growing recognition of the significance of utilizing various social media platforms to broaden the scope of marketing and change product packaging designs to be more innovative and appealing.  

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

btj

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat publishes articles from community service. This Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat is periodically published by Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Lambung Mangkurat. Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat published ...