Jurnal Didactical Mathematics
Vol. 4 No. 1 (2022): April 2022

Pengaruh Kecerdasan Analitik Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Bentuk Aljabar

Salsabila Dinda Andini (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Dani Firmansyah (Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2022

Abstract

Berpikir analitis merupakan kompetensi dalam kurikulum matematika yang penting untuk dimiliki oleh seluruh siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode korelasi yang bertujuan untuk mengukur hubungan kecerdasan analitik terhadap hasil belajar siswa pada materi bentuk aljabar. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII.D SMP Negeri 32 Kota Bekasi. Instrumen yang digunakan berupa tes kecerdasan analitik dengan 6 (enam) buah indikator berjumlah 10 (sepuluh) butir soal dan dokumentasi untuk mengetahui hasil belajar siswa. Data kuantitaif hasil belajar siswa diambil dari rata-rata nilai tugas dan ulangan harian siswa pada materi bentuk aljabar. Penelitian ini terdiri dari 4 (empat) tahapan, yaitu; 1) Tahap persiapan, peneliti melakukan observasi untuk menentukan sampel dan menentukan instrumen tes kecerdasan analitik beserta indikatornya. 2) Tahap pelaksanaan, dimana siswa melakukan tes kecerdasan analitik dengan instrumen yang sudah ada dalam waktu yang sudah ditentukan. 3) Tahap analisis data, akan dilakukan uji prasyarat analisis terlebih dahulu meliputi uji normalitas data dan uji linearitas data, sedangkan untuk uji analisis data sendiri menggunakan uji korelasi Pearson product moment. 4) Tahap penarikan kesimpulan, dimana hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kecerdasan analitik yang dimiliki siswa dengan hasil belajar siswa pada materi bentuk aljabar. Perhitungan koefisien determinasi (r-square) menunjukkan hasil sebesar 55,8% yang berarti variabel kecerdasan analitik berpengaruh terhadap variabel hasil belajar siswa pada materi bentuk aljabar sebesar 55,8% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

The scope of scientific articles that can be published in Jurnal Didactical Mathematics are as follows: Mathematics Education and Teaching, Method / Model / Strategy for Learning Mathematics, Media and Multimedia Learning Mathematics, Curriculum in Mathematics Teaching, Assessment and Evaluation in ...