Saintifik : Jurnal Matematika, Sains, dan Pembelajarannya
Vol 8 No 2 (2022): Saintifik: Jurnal matematika, sains, dan pembelajarannya.

Profil Kesulitan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Matematika Selama Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid-19

Jumahira Jumahira (Universitas Sulawesi Barat)
Ana Muliana M (Universitas Sulawesi Barat)
Aprisal Aprisal (Universitas Sulawesi Barat)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran matematika selama pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 di kelas XI TKJ 1 SMKN 7 Majene. Penelitian ini menggunakan metode penelitian mixed methods. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI TKJ 1 SMKN 7 Majene Tahun ajaran 2020/2021. Data penelitian dikumpulkan melalui angket, dokumentasi, dan wawancara. Data penelitian ini dianalisis dengan menghitung besar presentase hasil angket pada siswa kelas XI TKJ 1 SMKN 7 Majene. Analisis data untuk mengetahui faktor penyebab kesulitan belajar matematika siswa dalam pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 secara mendalam adalah dengan analisis hasil wawancara. Adapun hasil penelitian yang diperoleh yaitu presentase kesulitan belajar matematika siswa dalam pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 kelas XI TKJ 1 SMKN 7 Majene yaitu Gangguan belajar (Learning disorder) 66% (sangat tinggi), Ketidakmampuan belajar (Learning disability) 56% (tinggi), Gangguan fungsi belajar (Learning disfunction) 41% (sedang), Pemahaman belajar rendah (Slowly learner) 65% (sangat tinggi), Keinginan belajar rendah (Under achiever) 53% (tinggi). Persentase faktor penyebab kesulitan belajar matematika siswa dalam pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19 kelas XI TKJ 1 SMKN 7 Majene yaitu kognitif 72% (sangat tinggi), afektif 53% (tinggi), psikomotorik 51% (tinggi), lingkungan keluarga 53% (tinggi), lingkungan sekolah 51% (tinggi), lingkungan masyarakat 43% (sedang).

Copyrights © 2022