Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3, No 2 (2022)

WORKSHOP PENGENALAN EDLINK SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE DI IKIP MUHAMMADIYAH MAUMERE

Sabarudin Saputra (Universitas Ahmad Dahlan)
Aang Anwarudin (Universitas Ahmad Dahlan)
Fitrah Juliansyah (Universitas Ahmad Dahlan)
Rezki Ramdhani (Universitas Ahmad Dahlan)
Anton Yudhana (Universitas Ahmad Dahlan)
Rusydi Umar (Universitas Ahmad Dahlan)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2022

Abstract

Media pembelajaran merupakan alat untuk menyampaikan pesan atau rangsangan pada proses belajar mengajar agar dapat menimbulkan keinginan untuk belajar. Media pembelajaran dapat berupa media pembelajaran online yang digunakan sebagai perantara proses pembelajaran sehingga memenuhi kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) selama masa pandemi covid-19. Edlink merupakan media pembelajaran online yang digunakan oleh mitra kegiatan workshop yaitu IKIP Muhammadiyah Maumere. IKIP Muhammadiyah Maumere menggunakan Edlink sebagai media pembelajaran online antara dosen dan mahasiswanya. Sosialisasi penggunaan Edlink telah dilakukan pada masa Orientasi Kehidupan Kampus (OKK) tetapi tidak maksimal berdasarkan hasil survei sebelum kegiatan. Pihak kampus berkolaborasi dengan Magister Informatika Universitas Ahmad Dahlan melaksanakan kegiatan workshop pengenalan Edlink sebagai media pembelajaran online. Kegiatan workshop bertujuan untuk mengenalkan Edlink kepada mahasiswa baru IKIP Muhmmadiyah Maumere sebelum proses perkuliahan berlangsung. Peserta kegiatan berjumlah 120 mahasiswa baru periode 2021-2022. Tahapan kegiatan dimulai dengan survei pemahaman awal peserta, analisis tingkat pemahaman peserta, melakukan workshop, dan melakukan proses evaluasi. Metode evaluasi menggunakan angket penilaian tingkat pemahaman peserta dan dianalisis menggunakan rata-rata skor penilaian yang diberikan oleh peserta pada setiap pernyataan angket. Berdasarkan hasil evaluasi diperoleh nilai rata-rata total skor sebesar 4,35 dengan kriteria sangat paham dan persentasi sebesar 87,09%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

reswara

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Reswara adalah Jurnal pengabdian kepada masyarakat yang ditertbitkan dan dikelola oleh Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Dharmawangsa (LPkM UNDHAR). Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil pengabdian dari seluruh civitas akademika ...