INOTEK
Vol. 1 No. 1 (2021): Prosiding Seminar Nasional Inovasi dan Adopsi Teknologi (INOTEK)

Analisis Tingkat Penerimaan Merchant ShopeePay Di Karawang Menggunakan Pendekatan Technology Accetance Model (TAM)

M. Wahidin (STMIK Rosma)
Lila Setiyani (STMIK Rosma)
Abilio Alfredo (STMIK Rosma)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2021

Abstract

Kemajuan teknologi dalam bidang komunikasi Mobile telah memperluas jumlah klien telepon seluler, dan ini juga mempercepat perkembangan e-commerce. Di Indonesia banyak berbagai aplikasi mobile payment yang digunakan oleh masyarakat. Salah satunya aplikasi yang digunakan adalah ShopeePay yang berada di dalam aplikasi Shopee. Aplikasi Shopee Pay ada 2 jenis yaitu ShopeePay Saldo dan ShopeePay Bonus. ShopeePay Saldo digunakan untuk berbagai macam pembayaran yang telah bekerja sama dengan ShopeePay menjadi lebih cepat. loyalty rewards adalah ShopeePay Bonus bagi yang melakukan transaksi dengan menggunakan ShopeePay cash di merchant-merchant rekan Shopee, Uraian diatas menarik penulis untuk meneliti tingkat penerimaan merchant Shopee pada pengguna ShopeePay di kota Karawang. Beberapa peneliti terdahulu mengungkapkan bahwa dalam mengukur tingkat penerimaan suatu teknologi dapat menggunakan pedekatan TAM (Technologi Acceptance Model). Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis tingkat penerimaan merchant Shopee Pay pada aplikasi Shopee. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data memalui pengisian form yang dilakukan secara online melalui media Google Form. Dari hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa persepsi kegunaan dan juga persepsi kemudahan penggunaan memiliki dampak yang positif terhadap penerimaan merchant Shopee Pay pada kota Karawang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

inotek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Prosiding Seminar Nasional Inovasi dan Adopsi Teknologi (INOTEK) merupakan kumpulan makalah yang telah disampaikan dalam Seminar Nasional yang diikuti oleh para peserta yang berasal dari Instansi Pemerintah, Institusi Swasta, Perguruan Tinggi, Pakar, Pemerhati Lingkungan dan para mahasiswa, yang ...