Jurnal Kesehatan komunitas Indonesia
Vol 18, No 1 (2022)

PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA FLASH CARD TERHADAP PENGETAHUAN IBU HAMIL MENGENAI PENCEGAHAN STUNTING

Sinta Rahmawati (Unknown)
Dian Saraswati (Unknown)
Nur Lina (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2022

Abstract

Kejadian balita stunting (pendek) merupakan masalah gizi utama yang dihadapi Indonesia. Berdasarkan data Pemantauan Status Gizi (PSG) pada tahun 2015 – 2017, stunting memiliki prevalensi tinggi dibandingkan dengan masalah gizi lainnya seperti gizi kurang, kurus dan gemuk. Angka prevalensi balita stunting di Kecamatan Cigalontang sebaesar 27.7%. Desa Lengkongjaya merupakan salah satu desa yang memiliki angka kasus stunting tertinggi yaitu sebanyak 79 orang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan dengan media flash card terhadap pengetahuan ibu hamil mengenai pencegahan stunting. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan rancangan One Group Pretest Posttes. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata pretest ibu hamil adalah 10.26 (54%) dengan nilai maksimal 15 dan minimal 3 Sedangkan nilai ratarata posttest adalah 16.52 (86.94%) dari total 19 soal dengan nilai maksimal 19 dan minimal 8 hasil uji statistik diperoleh p= 0.000 (p value 0.05) maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pendidikan kesehatan dengan media flash card terhadap pengetahuan ibu hamil mengenai pencegahan stunting. Saran dalam penelitin ini yaitu bagi puskesmas dan tenaga promosi kesehatan agar melakukan pendidikan kesehatan dengan mengaplikasikan penggunaan media flash card tentang pencegahan stunting.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkki

Publisher

Subject

Education Health Professions Public Health

Description

Ruang lingkup Jurnal Kesehatan Komunitas Indonesia meliputi : 1. Administrasi dan Kebijakan kesehatan 2. Promosi kesehatan berkaitan dengan perilaku kesehatan 3. Epidemiologi kesehatan .. 4. Kesehatan lingkungan .... 5. Kesehatan dan keselamatan kerja .. 6. Gizi kesehatan masyarakat .. 7. Kesehatan ...