AGRISCIENCE
Vol 3, No 1: Juli 2022

Pengaruh Urbanisasi terhadap Lahan Garapan di Indonesia

Dian Eswin Wijayanti (Universitas Trunojoyo Madura)
Moh. Wahyudi Priyanto (Universitas Trunojoyo Madura)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2022

Abstract

Pangan dan papan merupakan dua kebutuhan primer manusia yang membutuhkan ketersediaan lahan. Permasalahan akan terjadi apabila kebutuhan papan (perumahan, kawasan industri, perkantoran, dan pusat perbelanjaan) lebih besar daripada kebutuhan pangan (kawasan pertanian) akibat peningkatan jumlah penduduk. Kondisi tersebut mengakibatkan meningkatnya persaingan antara kedua kebutuhan tersebut di tengah ketersediaan lahan yang cenderung tetap. Kami mengevaluasi dampak urbanisasi terhadap luas lahan garapan di Indonesia menggunakan data sekunder dari tahun 1961 hingga 2016. Kami menggunakan analisis Prais Winsten dan Cochrane-Orcutt, dimana variabel independent yang digunakan adalah pertumbuhan urbanisasi, PDRB sektor pertanian tahun sebelumnya, produktivitas padi tahun sebelumnya, dan PDRB sektor industri digunakan sebagai variabel bebas. Hasil analisis menunjukkan bahwa luas lahan garapan dipengaruhi secara negatif oleh pertumbuhan urbanisasi dan dipengaruhi secara positif oleh PDB sektor pertanian pada tahun sebelumnya. Inisiatif bantuan harus menempatkan prioritas tinggi pada perencanaan kota yang baik dan perlindungan lahan pertanian yang ketat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

agriscience

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

This journal encompasses original research articles, review articles, and short communications, including: Agribusiness, Agriculture Economics, Social Science, Rural Development, Rural Sociology, Risk Management, Agriculture Extension, Financial Management, Marketing Management, Human Resource ...