Jurnal Agro Silampari
Vol. 11 No. 1 (2022): MARET 2022

EFEKTIVITAS TINGGI RENDAH LANJARAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BUNCIS (PHASEOLUS VULGARIS, L ) TYPE MERAMBAT.

adnan (Agroteknologi, Pat Petulai University)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2022

Abstract

Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok dengan menggunakan satu faktor (RAK-Faktor) perlakuan Panjang lanjaran (L) : Panjang lanjaran (L1) = 120 cm , Panjang lanjaran (L2) = 150 cm, Panjang lanjaran (L3) = 180 cm dan Panjang lanjaran (L4) = 210 cm. Jumlah tanaman yang digunakan dalam penelitian yaitu : L x T x U = 4 x (2+2+2) x 3 = 72 benih dalam 36 lobang tanaman.Pengamatan : Jumlah tangkai timbul, Jumlah buah, Diameter buah, Panjang buah, jumlah bobot basah Kemudian hasil data dianalisis sidik ragam, selanjutnya tanda bintang diuji lanjut dengan BNT pada taraf 5 %. Tinggi lanjaran, berpengaruh terhadap jumlah tangkai panen ke-2, diameter batang panen ke-2 dan 4, panjang buah panen ke-4, jumlah polong panen ke-2.Sedang perlakuan tinggi rendah lanjaran tidak berpengaruh pada jumlah bobot basah panen ke-2 dan 4. Berdasarkan uji lanjut BNT pada taraf 5 %, panen ke-2, perlakuan tinggi lanjaran 180 cm (L3) tidak berbedanyata dengan tinggi lanjaran 210 cm (L4), tinggi lanjaran lainnya terhadap rata rata jumlah tangkai buncis rata-rata diameter buah, panjang buah, jumlah polong. Simpulan, tinggi lanjaran berpengaruh pada awal pemanen dan pertengahan pada hasil buah kacang buncis Kata kunci, Tinggi, rendah, lanjaran, buncis, type merambat

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnalagrosilampari

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agrosilampari adalah jurnal penelitian Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Musi Rawas, yang merupakan jurnal berskala nasional yang memuat artikel penelitian dibidang ilmu tanah, gulma, hama penyakit, budi daya tanaman, teknologi pertanian, teknologi benih dan pasca ...