Home Ec
Vol 17, No 1 (2022): April

Pengaruh Model Pembelajaran Explicit Instruction Terhadap Hasil Belajar Costume Made Pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 3 Tebing Tinggi

Nadya Maghfirah (Universitas Negeri Medan)
Nurhayati Tanjung (Universitas Negeri Medan)
Halimul Bahri (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

ABSTRAK – Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui hasil pembuatan pola kebaya yang diajarkan dengan model Explicit Instruction pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. 2) Untuk mengetahui hasil pembuatan pola kebaya yang diajarkan tanpa model Explicit Instruction pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. 3) Untuk mengetahui pengaruh model Explicit Instruction terhadap hasil belajar pembuatan pola kebaya siswa kelas XI SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. Teknik pengumpulan data untuk mengukur hasil belajar membuat pola kebaya dalam penelitian ini menggunakan lembar pengamatan pada hasil membuat pola kebaya. Teknik analisa data melalui uji normalitas, uji homogenitas, uji kecenderungan dan uji hipotesis menggunakan teknik analisa data uji-t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kecenderungan hasil belajar membuat pola kebaya menggunakan model pembelajaran Explicit Instruction pada siswa kelas XI Tata Busana SMK Negeri 3 Tebing Tinggi cenderung baik yaitu 82,35%. Dan tingkat kecenderungan hasil membuat pola kebaya tanpa menggunakan model pembelajaran Explicit Instruction cenderung cukup yaitu 52,94%. Hasil uji hipotesis dengan menggunakan uji-t diperoleh nilai thitung sebesar 8,38 dan ttabel pada taraf signifikan 0,05 dk = 32 sebesar 1,7 Dengan demikian thitung > ttabel (8,38 > 1,7). Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa terdapat Pengaruh Model Pembelajaran Explicit Instruction Terhadap Hasil Belajar Pembuatan Pola Kebaya Pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. Berdasarkan hasil perhitungan terlihat bahwa penerapan model pembelajaran Explicit Instruction cenderung baik digunakan di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi terutama dalam mata pembelajaran Costume Made.  Kata Kunci - Model pembelajaran Explicit Instruction, membuat pola kebaya

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

rumahtangga

Publisher

Subject

Engineering Other

Description

HomeEc merupakan publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Universitas Negeri Makassar yang dikelola oleh jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Fakultas Teknik. Jurnal ini adalah media penuangan kajian dan hasil penelitian pendidikan dan non kependidikan berbagai bidang ilmu meliputi bidang ...