NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 9, No 7 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

STRATEGI PERSONAL BRANDING BUPATI KABUPATEN PACITAN @INB_INDRATANURBAYUAJI DI INSTAGRAM

Dinar Asvi Nurjannah (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Illmu sosial dan Politik, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Catur Suratnoaji (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Illmu sosial dan Politik, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Zainal Abidin (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Illmu sosial dan Politik, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Saifuddin Zuhri (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Illmu sosial dan Politik, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2022

Abstract

Dalam era digital pengguna internet dan sosial media terus meningkat. Instagram menjadi salah satu media sosial yang memilki angka pengguna paling tinggi. Peluang ini membuat Instagram menjadi sarana yang tepat untuk menyebarkan pesan serta membangun personal branding. Hal ini juga dimanfaatkan oleh Indrata Nur Bayuaji, Bupati Kabuppaten Pacitan Periode 2021-2025 yang membangun personal brandingnya melalui platform instagram. Indarata Nur Bayuaji merupakan Bupati Pertama di Kabupaten Pacitan yang aktif menggunakan instagram sebagai sarana komunikasi dan personal branding. Penelitian ini menganalisa akun instagram Indrata Nur Bayuaji @inb_indratanurbayuaji dalam membangun personal branding dengan meninjau teori 8 hukum personal branding yang dikemukakan oleh Peter Montoya serta melakukan wawancara mendalam kepada pengelola akun untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...