Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Vol 5, No 3 (2022): In progress (November)

Peningkatan kapasitas manajerial masjid bagi pengurus dewan kemakmuran masjid

Ery Khaeriyah (Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon)
Muhammad Ikhsan Ghofur (Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon)
Nurlaili Khikmawati (Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Masjid pada masa sejarahnya berfungsi selain sebagai tempat ibadah, tetapi juga berfungsi sebagai pusat peradaban masyarakat. Namun, pada masa sekarang fungsi masjid mengalami penyusutan yaitu hanya sebagai tempat ibadah saja. melalui kegiatan pengabdian ini diharapkan mampu mengembalikan fungsi masjid sesuai dengan kapasitas dan potensi yang dimiliki. Metode yang digunakan adalah metode PAR dengan tahap pelaksanaan diantaranya adalah observasi, pemetaan potensi, pelaporan hasil pemetaan dengan menggunakan metode pelatihan, setelah diadakan pelatihan, kemudian dilaksanakan pendampingan hingga terbentuknya profil masjid yang sesuai dengan potensi dan aset masjid. Temuan pengabdian yang diperoleh adalah adanya permasalahan mengenai kepengurusan yang belum testruktur.. Setelah penemuan masalah, kemudian dilaksanakan kegiatan pelatihan sesuai dengan kebutuhan. Pelatihan tersebut berisi tentang fiqih dan sejarah masjid, serta manajerial masjid. Pada saat pelatihan, pengurus DKM juga dibimbing untuk bisa mengidentifikasi potensi dan aset yang dimiliki masjid. Kesimpulan yang dihasilkan pengurus menjadi lebih mengetahui pengelolaan masjid yang terstruktu. Adapun yang kegiatan yang bisa dilakukan selanjutnya adalah pendampingan kepengurusan dan profil masjid serta kegiatan insindental berupa pendampingan penentuan arah kiblat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jipemas

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) dengan nomor registrasi ISSN 2654-282X (cetak) 2621-783X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Islam Malang. Jurnal Ini mencakup banyak masalah secara umum dari ...