Jurnal Embrio
Vol 13 No 1 (2021): Jurnal Embrio

ANALISIS MARJIN PEMASARAN JERUK SIAM (Citrus nobilis Lour) DI KECAMATAN PASAMAN KABUPATEN PASAMAN BARAT

Dang Sri Chaerani (Universitas Ekasakti Padang)



Article Info

Publish Date
01 May 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi marjin pemasaran jeruk siam di Kecamatan Pasaman Kabupaten Pasaman Barat. Waktu penelitian bulan Juli-Agustus 2019. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan data primer dalam bentuk kuesioner dan data sekunder yang selanjutnya dijadikan bahan analisa dalam penelitian. Data diolah secara deskriptif kuantitatif untuk marjin pemasaran dan dengan Analisis Regresi Linier Berganda untuk faktor-faktor yang mempengaruhi efisiensi pemasaran. Penelitian menggunakan metode survey. Populasi pada penelitian ini petani jeruk siam berjumlah 74 orang dan lembaga-lembaga pemasaran yang terlibat pada proses pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan hasil analisis statistik secara simultan (Uji F) menunjukkan bahwa harga di tingkat konsumen akhir (X1), volume penjualan (X2), jarak fisik pemasaran (X3), jumlah lembaga pemasaran yang terlibat (X4), umur pedagang pengecer (X5) dan pengalaman pedagang pengecer berpengaruh signifikan terhadap marjin pemasaran jeruk siam. Namun secara parsial (Uji t) diantara enam faktor tersebut, maka harga di tingkat konsumen akhir (X1), jumlah lembaga pemasaran yang terlibat (X4), pengalaman berdagang pengecer (X6), jarak fisik pemasaran (X3) paling berpengaruh, kemudian diikuti oleh variabel umur pedagang pengecer (X5) sedangkan volume penjualan (X2) tidak berpengaruh signifikan terhadap marjin pemasaran jeruk siam. This study aims to analyze the factors that affect the marketing margin of citrus in Pasaman District, West Pasaman Regency. The research period has taken on July-August 2019. The type of data used in this study was primary data in the form of questionnaires and secondary data which were then used as material for analysis in the study. The data were processed descriptively and quantitatively for marketing margins and with Multiple Linear Regression Analysis for the factors that affect marketing efficiency. The research used a survey method. The population in this study was 74 farmers and marketing institutions involved in the marketing process. The results showed that based on the results of simultaneous statistical analysis (F test) showed that the price at the end consumer level (X1), sales volume (X2), physical distance to marketing (X3), the number of marketing agencies involved (X4), age of the retailers. (X5) and the experience of retailers have a significant effect on the marketing margin of citrus. But partially (t test) among these six factors, the price at the end consumer level (X1), the number of marketing agencies involved (X4), the retailer's trading experience (X6), the physical distance of marketing (X3) is the most influential, then followed by retailer age variable (X5) while sales volume (X2) has no significant effect on marketing margin of citrus.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

embrio

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Immunology & microbiology Veterinary

Description

Jurnal Embrio adalah jurnal yang berfokus pada bidang Eksakta yang meliputi : 1. Pertanian (Agronomi, Hama & Penyakit Tanaman, Ilmu Tanah, Sosial Ekonomi Pertanian, Pertanian Organik, Bioteknologi Pertanian, Teknologi Pascapanen) , 2. Peternakan (Nutrisi Ternak Unggas, Nutrisi Ruminansia, Produksi ...