Jurnal Kewarganegaraan
Vol 6 No 2 (2022): September 2022

Pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga, dan Kualitas Produk terhadap Kepuasan Pelanggan pada Pengguna Skincare MS Glow di Store Rofa Losari Brebes

Putri Novia Sari (Universitas Muhadi Setiabudi)
Dumadi Dumadi (Universitas Muhadi Setiabudi)
Dwi Harini (Universitas Muhadi Setiabudi)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2022

Abstract

AbstrakPerkembangan bisnis di indonesia menjadi peluang besar bagi para investor khususnya dalam bidang kecantikan. Salah satu produk kecantikan yang sedang populer saat ini yaitu produk skincare MS Glow yang berdiri sejak tahun 2013 hingga sekarang. Salah satu faktor keberhasilan sebuah perusahaan yaitu tercapainya suatu kepuasan pelanggan, seperti kualitas pelayanan, harga dan kualitas produk yang mempengaruhinya sebagai pemenuhan kebutuhan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan, harga, dan kualitas produk secara parsial serta simultan  terhadap  kepuasan pelanggan pada pengguna skincare MS Glow di Store Rofa Losari Brebes. Jenis penelitian ini adalah  penelitian kuantitatif yang dilakukan melalui survey dengan cara membagikan kuesioner pada responden baik secara langsung maupun melalui online dengan menggunakan google form. Populasi penelitian ini yaitu pelanggan Store Rofa dengan jumlah sampel 103 responden. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik simple random sampling. Analisis data yang digunakan meliputi, uji validitas dan uji realibilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji t dan uji f serta uji koefisien determinasi dengan menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) kualitas pelayanan memiliki arah positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi pengaruh sebesar 17,5%. 2) harga memiliki arah positif  akan tetapi tidak signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi pengaruh sebesar 8,6%. 3) kualitas produk memiliki arah positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi pengaruh sebesar 34,2%. 4) kualitas pelayanan, harga, dan kualitas produk secara simultan memiliki arah positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, variabel independen secara simultan mempengaruhi kepuasan pelanggan  dengan kontribusi pengaruh sebesar 56,4%.Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Harga, Kualitas Produk, Kepuasan Pelanggan AbstractThe development of business in Indonesia is a great opportunity for investors, especially in the beauty sector. One of the beauty products that are currently popular is the MS Glow skincare product which was founded in 2013 until now. One of the success factors of a company is the achievement of customer satisfaction, such as service quality, price and product quality that affect it as a fulfillment of customer needs. This study aims to analyze the effect of service quality, price, and product quality partially and simultaneously on customer satisfaction for MS Glow skincare users at the Rofa Losari Brebes Store.This type of research is quantitative research conducted through surveys by distributing questionnaires to respondents either directly or online using the google form. The population of this study is Rofa Store customers with a total sample of 103 respondents. The sampling technique used is simple random sampling technique. The data analysis used includes validity and reliability tests, classical assumption tests, multiple linear regression analysis, t and f tests and the coefficient of determination test using SPSS version 22. The results showed that: 1) the quality of service has a positive and significant direction on customer satisfaction with a contribution of 17.5% influence. 2) the price has a positive direction but is not significant to customer satisfaction with an influence contribution of 8.6%. 3) product quality has a positive and significant direction on customer satisfaction with an influence contribution of 34.2%. 4) service quality, price, and product quality simultaneously have a positive and significant direction on customer satisfaction, the independent variables simultaneously affect customer satisfaction with the contribution of 56.4% influence.Keywords: Service Quality, Price, Product Quality, Customer Satisfaction.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pkn

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Kewarganegaraan is published 2 times in 1 year in June and December. The scope of the article includes: 1. Pancasila Education 2. Citizenship Education 3. Social Sciences 4. Politic 5. ...