Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 6 No 3 (2022): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 6 Nomor 3 Tahun 2022

Pengaruh Penggunaan Model Reciprocal Teaching Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP

Putri Maisyarah Ammy (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran matematika siswa pada pokok bahasan sistem persamaan linear dua variabel dengan menggunakan model Reciprocal Teaching. Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental design. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar matematika. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan model Reciprocal Teaching lebih tinggi dari pada siswa yang diajar dengan menggunakan model konvensional. Hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan model Reciprocal Teaching, diantaranya memberikan rata-rata nilai 83,2. Sedangkan dengan metode konvensional hanya mendapat nilai rata-rata 77,2. Dengan demikian pembelajaran matematika pada pokok bahasan sistem persamaan linear dua variabel dengan menggunakan model Reciprocal Teaching berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan merumuskan pernyataan kedalam model matematika, memberikan alasan dengan memilih strategi yang tepat. Jadi kesimpulan dari penelitian ini adalah model Reciprocal Teaching mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...