Jurnal Muhammadiyah Manajemen Bisnis (JMMB)
Vol 3, No 2 (2022): Jurnal Muhammadiyah Manajemen Bisnis (JMMB)

OPTIMALISASI PHYSICAL EVIDENCE DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENGUNJUNG DESA WISATA TANJUNGJAYA

Anang Martoyo (Institut Teknologi dan Bisnis Bank Rakyat Indonesia)
Sudianto Sudianto (Institut Teknologi dan Bisnis Bank Rakyat Indonesia)
Roby Ahada (Institut Teknologi dan Bisnis Bank Rakyat Indonesia)
Annisa Fitri Anggraeni (Universitas Winaya Mukti)
Sutopo Sutopo (Universitas Sebelas April)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2022

Abstract

Desa Tanjungjaya merupakan salah satu Desa Wisata di Kawasan Ekonomi Kreatif (KEK) Tanjung Lesung. Kondisi pandemi covid-19 menyebabkan jumlah pengunjung mengalami penurunan drastis dan keberadaan sarana prasarana kurang terawat. Kebijakan pemerintah dengan mengijinkan dibukanya kembali obyek-obyek wisata, perlu diimbangi dengan pengelolaan & optimalisasi sarana prasarananya (physical evidence). Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan sumber data berasal dari hasil observasi, survey, wawancara mendalam, dan informasi dari pejabat pengambil keputusan serta kajian literatur. Berdasarkan analisis situasi pemasaran obyek penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa optimalisasi sarana prasarana yang dapat dilakukan oleh pengelola Desa Wisata Tanjungjaya adalah sebagai berikut: 1) mempermudah akses menuju lokasi wisata, 2) menjaga kebersihan & keamanan serta kelengkapan fasilitas pendukung berupa gedung, 3) Pengelolaan sarana prasarana Objek wisata pulau Liwungan, 4) Penyediaan ruang display & menambah outlet batik cikadu, 5) melengkapi & menambah fasilitas umum dan fasilitas sosial.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMMB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Manajemen Strategis, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Pemasaran, Manajemen Operasi, Perilaku Organisasi, Kewirausahaan, serta ...