Jurnal MathEducation Nusantara
Vol 5, No 1 (2022): January 2022

Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Himpunan Berdasarkan Kriteria Watson

Winda Aprilia Hasibuan (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah)
Irham Habibi Harahap (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2022

Abstract

Artikel  merupakan hasil Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui jenis kesalahan yang dilakukan oleh siswa dalam menyelesaikan soal himpunan dengan panduan kriteria Watson, dan untuk mengetahui faktor penyebab siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal himpunan. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, jumlah subjek terdiri atas 33 orang siswa kelas XI MTs Al-Jamiyatu Washliyah Tembung tahun ajaran 2021/2022. Instrumen penelitian yang peneliti gunakan adalah peneliti sendiri sebagai instrumen utama dan  tes, wawancara, dan dokumentasi sebagai instrumen bantu. Teknik analisis data yang peneliti gunakan berdasarkan kriteria Watson yaitu data tidak tepat (ID), prosedur tidak tepat (IP), data hilang (OD), Kesimpulan hilang (OC), konflik level respon (RLC), manipulasi tidak langsung (UM), masalah hirarki keterampilan (SHP),  Selain ketujuh diatas (AO). Hasi dari penelitian ini adalah : (1) Kesalahan yang dilakukan siswa di MTs Al-Jamiyatul Washliyah adalah kesalahan kategori kesalahan data tidak tepat (ID), kesalahan prosedur tidak tepat (IP), kesalahan kesimpulan hilang (OC), kesalahan konnflik respon (RLC), kesalahan manipulasi tidak langsung (UM), kesalahan selain ketujuh diatas (AO)

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMN

Publisher

Subject

Education Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Jurnal MathEducation Nusantara berfokus pada publikasi hasil penelitian ilmiah pada bidang pendidikan matematika. Artikel yang dipublikasikan merupakan hasil dari civitas akademika internal dan eksternal Universitas Muslim Nusatara Al Washliyah khususnya pada bidang pendidikan matematika. Jurnal ini ...