Journal of Educational Administration and Leadership (JEAL)
Vol 3 No 1 (2022): Vol 3 Issue 1 (2022)

Pembinaan Kompetensi Sosial Tenaga Administrasi Sekolah di SMK Negeri Kecamatan IV Jurai Painan

Sevia Puspita Sari (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)
Yulianto Santoso (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)
Ahmad Sabandi (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)
Nellitawati Nellitawati (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2022

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui informasi terkait dengan pembinaan kompetensi sosial tenaga administrasi sekolah di SMK Negeri Kecamatan IV Jurai Painan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik deskriptif. Untuk sampel dalam penelitian ini adalah seluruh tenaga administrasi sekolah di SMK Negeri Kecamatan IV Jurai Painan dikarenakan populasinya yang terbatas yaitu yang berjumlah 38 orang .Uji coba dilakukan kepada 10 tenaga administrasi sekolah di SMK Negeri 1 Sutera. Uji coba validitas dan reliabilitas menggunakan program IBM SPSS 24.0 for windows. Uji validitas penelitian ini menggunakan korelasi tata jenjang dengan taraf signifikan 5% (0,632) dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha. Data diolah menggunakan rumus rata-rata (mean). Hasil penelitian ini menunjukan pembinaan kompetensi sosial tenaga administrasi sekolah dalam hal: 1) bekerjasama dalam tim berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,18, 2) memberikan pelayanan prima berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,17, 3) memiliki kesadaran berorganisasi berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,25, 4) berkomunikasi efektif berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,29, dan 5) membangun hubungan kerja berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,30. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa pembinaan kompetensi sosial tenaga administrasi sekolah di SMK Negeri Kecamatan IV Jurai Painan berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 4,24.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jeal

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences Other

Description

Ruang Lingkup pembahasan Journal of Educational Administration and Leadership (JEAL) yaitu perencanaan pendidikan, manajemen pendidikan, pengawasan pendidikan, kepemimpinan, manajemen sekolah, administrasi sekolah, manajemen sumber daya manusia, komunikasi organisasi, hubungan masyarakat, ...