PROGRESIF
Vol 2 No 2 (2022)

Pelatihan Soft Skills Wirausaha UMKM Go Digital

Antaiwan Bowo Pranogyo (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)
Megayani Megayani (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)
Junaedi Hendro (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)
Ono Tarsono (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)
Ruland Willy Jack Sumampouw (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)
Ginanjar Syamsuar (Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2022

Abstract

Wirausahawan UMKM dituntut untuk terus bergerak mengikuti perubahan yang ada serta mampu beradaptasi dengan kondisi lingkungan yang dinamis dan semakin modern. Kreativitas dalam bisnis dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi, telah banyak mengubah cara pandang pebisnis dalam menjalankan bisnisnya. Sangat penting untuk menyiapkan masyarakat dan pelaku UMKM dalam berwirausaha yang baik dan mengoptimalkan penggunaan teknologi dan media sosial yang semakin modern. Oleh sebab itu Tim Pengabdian Kepada Masyarakat melakukan pelatihan kepada kader PKK dan peserta Jakpreneur Jakarta Barat, dengan tujuan memberikan penjelasan dan pemahaman kepada kader PKK dan peserta Jakpreneur menjadi seorang entrepreneur yang menjadi agen perubahan, memberikan pemahaman bagi peserta mengenai karakteristik entrepreneur yang harus dimiliki dan memberikan pemahaman bagaimana kiat-kiat berjualan Online yang baik dan penggunaan copy writing untuk meningkatkan penjualan. Metode dalam kegiatan pelatihan dilakukan secara online dalam bentuk webinar, melalui ceramah mengenai konsep kewirausahaan dan pemasaran digital yang disesuaikan dengan kondisi pandemi saat ini dan dilengkapi tanya jawab. Melalui kegiatan ini diharapkan peserta dapat memahami tentang karakteristik entrepreneur yang baik dan pengoptimalkan media sosial untuk peningkatan penjualan melalui copy writing. Untuk melihat keberhasilan kegiatan ini, Dinas PPAPP akan memantau perkembangan kompetensi para kader PKK dan peserta Jakpreneur terhadap materi yang telah diberikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PROGRESIF

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Focus and Scope Summary PROGRESIF : Jurnal Pengabdian Komunitas Pendidikan is a scientific multidisciplinary journal published by Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta. PROGRESIF is at the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of ...