Journal of Management Nursing
Vol. 2 No. 1 (2022): Journal of Management Nursing

Aplikasi Teknik Imajinasi Terbimbing terhadap Masalah Keperawatan Ansietas pada Klien dengan Pneumonia di Ruangan X Tahun 2022

Rina Afrina (Universitas Indonesia Maju)
Nurul Ainul Shifa (Universitas Indonesia Maju)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2022

Abstract

Latar Belakang: Kesulitan bernapas atau dispneu merupakan gejala yang sering terjadi pada klien Pneumonia. Kejadian dispneu akan mengakibatkan ansietas pada klien dengan pneumonia. Penanganan ansietas dapat diberikan dengan pemberian terapi nonfarmakologi. Salah satu intervensi keperawatan yang dapat diberikan adalah Teknik Imajinasi terbimbing.  Tujuan: Studi kasus yang bertujuan menggambarkan aplikasi teknik imajinasi terbimbing pada klien dengan Pneumonia dalam masalah keperawatan ansietas. Metode: Pengukuran ansietas menggunakan Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) dengan klasifikasi ansietas adalah tidak ada ansietas (skor <14), ansietas ringan (skor 14-20), ansietas sedang (21-27), dan berat (skor 28-41) hingga berat sekali (42-56). Hasil: Hasil studi kasus, didapatkan bahwa pemberian teknik imajinasi terbimbing dapat dilakukan kepada klien pneumonia yang mengalami ansietas.  Teknik imajinasi terbimbingan akan mengalihkan klien agar mengkhayal tempat dan kejadian yang berhubungan dengan rasa relaksasi yang menyenangkan dimana khayalan tersebut memungkinkan klien memasuki keadaan atau pengalaman relaksasi. Kesimpulan: Dapat disimpulkaan bahwa implementasi didapatkan adanya penurunan skor ansietas pada klien, dari ansietas berat (skor 31) berubah menjadi ansietas sedang (skor 27).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmn

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Journal Management of Nursing received a focus and scope article issued such as nursing problems in patients with heart disease, nursing interventions in patients with cardiovascular disorders, systematic reviews of therapies in cardiovascular disorders, or even other health professions other than ...