Service Management Triangle : Jurnal Manajemen Jasa
Vol 4 No 2 (2022): Service Management Triangle: Jurnal Manajemen Jasa

PENGARUH PROMOSI DIGITAL DAN FASILITAS WISATA TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG DI DESA WISATA BUNIHAYU KABUPATEN SUBANG

Yosef Abdul Ghani (STP ARS Internasional)
Anggi Fitriani (STP ARS Internasional)
Regina Nurfitriyani Anissa (Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya)
Asep Dedy (Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Kehadiran desa wisata dalam pengembangan pariwisata di dunia sudah sedemikian sangat esensial dikarenakan desa wisata mampu menonjolkan beragam destinasi dalam suatu kawasan pariwisata. Maksud dari penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui gambaran promosi digital, fasilitas wisata dan keputusan berkunjung wisatawan serta mengetahui seberapa berpengaruh promosi digital, fasilitas wisata dan keputusan berkunjung wisatawan di Desa Wisata Bunihayu Kabupaten Subang. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi di dalam penelitian adalah wisatawan yang datang berkunjung ke desa wisata. Jumlah sampel dalam penelitian adalah berjumlah 100 responden dan menggunakan teknik probability sampling. Metode analisis penelitian menggunakan regresi linier berganda menganalisis hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi dan fasilitas wisata memberi pengaruh yang signifikan terhadap keputusan berkunjung wisatawan. Keputusan berkunjung wisatawan ke desa wisata dipengaruhi oleh promosi digital dan fasilitas wisata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jsj

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Service Management Triangle: Jurnal Manajemen Jasa menerima artikel ilmiah dengan ruang lingkup penelitian pada: Manajemen Pemasaran Manajemen Pemasaran Jasa Manajemen Sumber Daya Manusia Manajemen Operasional Dengan artikel yang memiliki sitasi primer dan tidak pernah dipublikasikan secara online ...