Literasi Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol. 4 No. 1 (2022): Juni

PENGARUH BAURAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH PADA PT. BANK MESTIKA DHARMA KISARAN

May Handri (Universitas IBBI Medan)
Jam’an Amadi (Universitas IBBI Medan)
Junaidi Hasan (Universitas IBBI Medan)
Ahmad Saputra (Universitas IBBI Medan)



Article Info

Publish Date
05 Sep 2022

Abstract

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk menguraikan atau menggambarkan tentang sifat-sifat (karakteristik) dari suatu keadaan atau objek penelitian, yang dilakukan melalui penggumpulan dan analisis data kuantitatif serta pengujian statistik. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah PT Bank Mestika Dharma Kisaran yang berjumlah 5000 orang. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan penarikan sampel dengan rumus Slovin sehingga ditetapkan jumlah sampel sebanyak 98 sampel. Berdasarkan hasil penelitian diketahui kemampuan variabel bauran promosi (X) menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel keputusan nasabah (Y) pada PT Bank Mestika Dharma Kisaran sebesar 42,7% , sedangkan sisanya sebesar 57,3% merupakan pengaruh dari variabel bebas lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

lpbe

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

LITERASI JURNAL EKONOMI DAN BISNIS is a journal which publishes research results of business study and economic concerning accounting, management and developmental economic. This journal will be published in electronic form. LITERASI JURNAL EKONOMI DAN BISNIS published by LEMBAGA PENELITIAN BISNIS ...