TANGGAP : Jurnal Riset dan Inovasi Pendidikan Dasar
Vol. 2 No. 2 (2022): TANGGAP : Jurnal Riset dan Inovasi Pendidikan Dasar

ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DALAM KARANGAN TEKS NARASI SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

Wahyu Nurmalasari (STKIP PGRI Trenggalek)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Kemampuan berpikir kreatif dibutuhkan dalam penulisan karangan teks narasi. Kemampuan mencipta/mengelaborasi dan fleksibiltas dibutuhkan dalam menulis karangan teks narasi. Kedua aspek tersebut berkaitan dengan tingkat kemampuan berpikir kreatif. Berdasarkan hasil studi pendahuluan diperoleh informasi bahwa kemampuan siswa dalam menulis karangan teks narasi tergolong rendah. Guru belum menggunakan media pendukung untuk menumbukan ide-ide kreativitas siswa seperti gambar ataupun video mengenai peristiwa yang akan ditulis menjadi suatu teks narasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan berpikir kreatif siswa dalam karangan teks narasi dengan stimulus gambar. Jenis penelitian yakni deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan pada 19 siswa SDN Madyopuro 6 Malang. Teknik sampling yang digunakan yaitu random sampling. Instrumen yang  digunakan berupa tes dengan 2 butir soal essay menulis teks narasi. Teknik analisis data dengan menganalisis hasil karangan siswa dengan cara mereduksi, memaparkan data, panduan analisis, dan menarik kesimpulan. Hasil analisis menunjukkan kemampuan berpikir kreatif siswa dalam karangan teks narasi tergolong cukup kreatif dengan stimulus gambar. Guru mampu lebih menggunakan variasi stimulus untuk mengembangkan kemampuan berpikir kreatif siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

tanggap

Publisher

Subject

Education

Description

TANGGAP : Jurnal Riset dan Inovasi Pendidikan Dasar a national scientific journal is open to seeking innovation, creativity, and novelty. TANGGAP : Jurnal Riset dan Inovasi Pendidikan Dasar is a peer-review journal published by the STKIP PGRI Trenggalek. The aim of the journal is to facilitate ...