Jurnal Litbang Provinsi Jawa Tengah
Vol 20 No 2 (2022): Jurnal Litbang Provinsi Jawa Tengah

Distribution Analysis and Marketing Efficiency of Rice Grain in Tersono District, Batang Regency

Miranda Natalia (Universitas Diponegoro)
Mukson (Unknown)
Migie Handayani (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis saluran distribusi gabah, margin dan efisiensi pemasaran, serta faktor-faktor yang mempengaruhi efisiensi pemasaran gabah di Kecamatan Tersono, Kabupaten Batang. Penelitian dilakukan pada bulan November – Desember 2021. Pemilihan lokasi dengan pertimbangan Kecamatan Tersono sebagai daerah penghasil beras terbesar di Kabupaten Batang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Pengambilan sampel petani dilakukan dengan kuota sampling sebanyak 60 sampel petani. Sampel lembaga pemasaran dilakukan dengan metode snowball sampling sebanyak 20 sampel lembaga pemasaran. Metode pengumpulan data primer dilakukan dengan teknik wawancara dengan responden dan data sekunder dari instansi terkait seperti BPS, Dinas Pertanian, dan Kantor Kecamatan. Metode analisis digunakan adalah metode deskriptif dan statistik dengan regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat 3 pola saluran pemasaran gabah, yaitu (1) petani – penggilingan padi, (2) petani – penebas – penggilingan padi, dan (3) petani – penebas – pedagang pengumpul – penggilingan padi. Nilai margin pemasaran pada tiap pola I, II, dan III masing-masing sebesar Rp. 0/kg, Rp 454,-/kg, dan Rp 667,-/kg. Sedangkan efisiensi pemasaran pada masing-masing pola I, II, dan III adalah 100%, 90,4%, dan 86,6% sehingga semua pola distribusi gabah tergolong efisien. Faktor harga jual di tingkat produsen (X1), harga beli di tingkat konsumen (X2), jumlah lembaga pemasaran yang dilalui (X3), dan biaya pemasaran (X4) berpengaruh sangat nyata (p<0,01) terhadap efisiensi pemasaran (Y).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnaljateng

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Litbang Provinsi Jawa Tengah merupakan media diseminasi hasil-hasil penelitian yang terkait dengan pembangunan daerah dan penyelenggaraan pemerintahan dan otonomi daerah secara luas. Fokus jurnal ini adalah hasil penelitian yang memberikan kontribusi pada percepatan pembangunan daerah di ...