JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Vol 12 No 4 (2022): JURNAL PENDIDIKAN MIPA

Penerapan E-Learning Berbasis Google Sites untuk Meningkatkan Higher Order Thinking Skills Peserta Didik Kelas VIII SMPN 27 Makassar

Muhammad Aqil Rusli (Universitas Negeri Makassar)
Arie Arma Arsyad (Universitas Negeri Makassar)
Miranda S (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar sebelum diajarkan e-learning berbasis Google Sites, (2) HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar setelah diajarkan e-learning berbasis Google Sites, (3) kategori peningkatan HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar, dan 4) ada perbedaan signifikan lebih tinggi HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar setelah diajarkan e-learning berbasis Google Sites daripada sebelum diajarkan e-learning berbasis Google Sites. Penelitian ini merupakan pra-eksperimen dengan one group pretest-posttest design. Sampel dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling sehingga terpilih 2 kelas dengan jumlah 48 peserta didik. Teknik analisis data yaitu deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian dapat disimpulkan: (1) skor HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar sebelum diajarkan e-learning berbasis Google Sites memiliki rata-rata skor keseluruhan sebesar 6,92 (kategori kurang), (2) skor HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar setelah diajarkan e-learning berbasis Google Sites memiliki rata-rata skor keseluruhan sebesar 9,94 (kategori cukup), dan (3) kategori peningkatan HOTS peserta didik kelas VIII SMPN 27 Makassar adalah 0,22 (kategori rendah), dan 4) HOTS peserta didik setelah diterapkan dengan e-learning berbasis Google Sites secara signifikan lebih tinggi dari HOTS sebelum diterapkan dengan e-learning berbasis Google Sites.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan MIPA STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januariā€“Juni dan Juli-Desember. Sebagai media informasi, pemikiran dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pendidikan matematika dan ilmu pengetahuan ...