Jurnal Manajemen dan Teknologi Rekayasa
Vol 1, No 1 (2022): Juli

Analisis Efektivitas Promosi ITDA Melalui Media Facebook untuk Pengembangan Strategi Keberlanjutan

Marni Astuti (Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto)
Uyuunul Mauidzoh (Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto)
Melania Antica (Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2022

Abstract

Perkembangan dunia pendidikan di Indonesia mengalami peningkatan yang cukup tinggi. Peningkatan ini bisa dilihat dari semakin banyak lembaga pendidikan yang berdiri dan tumbuh dari mulai Sekolah Dasar sampai Perguruan Tinggi. Memang tidak dapat dipungkiri persaingan perguruan tinggi (PT) dewasa ini sangat ketat. Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto (ITDA) di bawah Yayasan Adi Upaya memiliki 6 program studi yang sudah terakreditasi dan siap bersaing dengan perguruan tinggi yang lain. Seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan teknologi, dunia pendidikan juga mengalami perkembangan pesat yang menyebabkan perguruan tinggi bersaing untuk mendapatkan calon mahasiswa. Berbagai bentuk promosi digunakan untuk memperkenalkan ITDA kepada masyarakat luas. Salah satunya adalah media sosial facebook. Namun beberapa tahun terakhir ini jumlah mahasiswa ITDA mengalami penurunan yang cukup signifikan. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas media promosi facebook dalam menunjang promosi ITDA. Selain itu juga untuk mengetahui dimensi EPIC Model yang paling berpengaruh dalam mempromosikan ITDA. Secara keseluruhan, efektivitas media promosi facebook dalam menunjang promosi ITDA adalah efektif dengan nilai EPIC rate sebesar 3,64. Dimensi EPIC model yang efektif dalam mempromosikan ITDA adalah dimensi emphaty, persuassion dan communication dengan skor 3,85, 3,86 dan 3,6, sedangkan dimensi cukup efektif adalah impact dengan skor 3,26.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jumantara

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

JUMANTARA is a journal that publishes scientific articles from the Industrial Engineering discipline. JUMANTARA is published by the Industrial Engineering Study Program of Institut Teknolgi Dirgantara Adisutjipto. JUMANTARA accepts manuscripts or articles in industrial engineering from various ...