Penamas
Vol 34 No 1 (2021): Volume 34, Nomor 1, Januari-Juni 2021

PERSEKUSI VESUS EGALITER LOKALITAS MASYARAKAT SUMATERA BARAT

Hilma Pami Putri (Institut Agama Islam Negeri Bukittinggi)
Nofri Andy N (Institut Agama Islam Negeri Bukittinggi)
Silfia Hanani (Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi)
Muhiddinur Kamal (Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2021

Abstract

Filosofi Adat Basandi Syara’ Syara’ Basandi Kitabullah (ABS-SBK) yang dipegang teguh oleh masyarakat Sumatera Barat terciderai dengan terjadinya persekusi yang dilakukan sekelompok orang. Runtuhnya adat sebagai basis kultural orang Minang disebabkan menguatnya politik identitas dan pemahaman yang minim masyarakat terhadap peran media. Tujuan dari penelitian ini adalah mengungkap dan menganalis fenomena menguatnya politik identitas pasca aksi 212 serta pengaruhnya terhadap pembungkaman kebebasan berpendapat dalam media sosial di Sumatera Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif melalui pengumpulan data dengan metode wawancara dan observasi. Hasil dari penelitian adalah: (1) hilangnya tradisi musyawarah dalam memutuskan suatu kesepakatan di Sumatera Barat disebabkan opini yang keliru di media (2) politik identitas menguat di Minangkabau juga disebabkan oleh cara pandang masyarakat yang lebih kepada akar geografis serta adat yang dikolaborasikan dengan nilai-nilai agama (3) semangat paderi juga menginspirasi masyarakat dalam konstruksi pemikiran masyarakat Sumatera Barat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

penamas

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences

Description

PENAMAS (ISSN : 0215 - 7829 e-ISSN : 2502 - 7891) is a peer-reviewed journal published by Office of Religious Research and Development, Jakarta, Agency of Religious Research and Development, Education and Training, The Ministry of Religious Affairs, The Republic of Indonesia (Balai Litbang Agama ...