Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 7, No 4 (2022): NOVEMBER

MENINGKATKAN KEMAMPUAN SOSIAL EMOSIONAL ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI METODE BERMAIN PERAN DI TK IT PERMATA SUNNAH, BANDA ACEH

Nadia . (Mahasiswa PG PAUD FKIP Universitas Syiah Kuala)
Israwati . (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Rahmatun Nessa (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Bahrun . (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Taat Kurnita Yeniningsih (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2023

Abstract

Keywords: Social Emotional, Role Playing, Children Age 5-6 YearsThis research raises the issue of how to improve the social emotional abilities of children aged 5-6 years which is carried out at Permata Sunnah IT Kindergarten, Lamnyong Hamlet, Rukoh Village, Syiah Kuala District, Banda Aceh City? This study aims to determine the improvement of children's social emotional abilities with role playing activities at Permata Sunnah Kindergarten IT. This research uses Classroom Action Research (CAR) with a qualitative descriptive approach. Data was collected by means of observation and performance techniques. The subjects in this study were 12 children aged 5-6 years who attended TK IT Permata Sunnah Banda Aceh. The data analysis technique in this study is a qualitative descriptive technique. The results showed that the role playing method can improve the social emotional abilities of children aged 5-6 years at TKIT Permata Sunnah. This is proven by the results of research that has been carried out in cycle II. The results in the first cycle obtained the ability of children with the criteria of developing as expected (BSH) 6 people and developing very well 3 children. These results still have not reached the criteria for completeness and the second cycle is carried out and there is an increase in children's social emotional abilities, namely children with the ability to begin to develop (MB) 1 child, developing according to expectations (BSH) 3 people and developing very well (BSB) increasing to 8 children. The second cycle has reached the criteria for completeness. It can be concluded that role playing can improve the socio-emotional abilities of children aged 5-6 years in TK IT Permata Sunnah and it can be seen that children are able to share, cooperate, tolerate, and communicate well between peers.Abstrak: Penelitian ini mengangkat masalah tentang bagaimana Meningkatkan Kemampuan Sosial Emosional Anak Usia 5-6 Tahun yang di lakukan di TK IT Permata Sunnah, Dusun Lamnyong Desa Rukoh, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan sosial emosional anak dengan kegiatan bermain peran di TK IT Permata Sunnah. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan unjuk kerja. Subjek dalam penelitian ini adalah 12 anak yang berusia 5-6 tahun yang bersekolah di TK IT Permata Sunnah Banda Aceh. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik deskriptif kualitatif. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa metode bermain peran dapat meningkatkan kemampuan social emosional anak usia 5-6 tahun di TKIT Permata Sunnah. Hal ini terbukti dengan hasil Penelitian yang telah dilakukan dengan II siklus. Hasil pada siklus I memperoleh kemampuan anak dengan kriteria berkemang sesuai harapan (BSH) 6 orang dan berkembang sangat baik 3 orang anak. Hasil ini masih belum mencapai kriteria ketuntasan dan dilakukan siklus ke II dan terjadi peningkatan kemampuan social emosional anak yaitu anak dengan kemampuan mulai berkembang (MB) 1 orang anak, berkembang sesuai harapan (BSH) 3 orang dan berkembang sangat baik (BSB) bertambah menjadi 8 orang anak. Siklus ke II sudah mencapai kriteria ketuntasan. Dapat di simpulkan dengan bermain peran dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional anak usia 5-6 tahun di TK IT Permata Sunnah dan terlihat bahwa anak sudah mampu saling berbagi, bekerjasama, bertoleransi, dan berkomunikasi dengan baik antara teman sebaya. Kata Kunci : Sosial Emosional, Bermain Peran, Anak Usia Dini

Copyrights © 2022