Journal Of Health & Cardiovascular Nursing
Vol 1 No 1 (2021): Journal Of Health and Cardiovascular Nursing

Gambaran Kemampuan Pelaksanaan Tugas Kesehatan Keluarga Pada Klien Dengan Penyakit Jantung Koroner

Mumpuni Mumpuni (Poltekkes Kemenkes Jakarta I)
Tutiany Tutiany (Poltekkes Kemenkes Jakarta I)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Penyakit jantung koroner (PJK) merupakan penyebab kematian tertinggi. Data World Health Organization (WHO) tahun 2012 menunjukkan 17,5 juta orang di dunia meninggal akibat penyakit kardiovaskuler atau 31% dari 56,5 juta kematian di seluruh dunia. Tugas keluarga dalam Kesehatan keluarga yaitu mengenal masalah kesehatan setiap anggota keluarganya mengambil keputusan untuk melakukan tindakan yang tepat bagi keluarga memberikan perawatan bagi anggotanya yang sakit atau yang tidak mampu membantu dirinya sendiri, memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan yang ada. Tujuan Penelitian ini adalah memberikan gambaran tentang kemampuan pelaksanaan tugas Kesehatan keluarga pada klien yang mengalami PJK. Disain Penelitian ini merupakan studi deskriptif terhadap pasien PJK yang dirawat di rumah sakit Umum Daerah di Jakarta dan keluarganya dalam melaksanakan tugas kesehatan keluarga. Penelitian menganalisis data numerik/ interval dilakukan untuk mengetahui distribusi kenormalan, mean, median, dan standard deviasi dari variable kemampuan keluarga dalam pelaksanaan tugas Kesehatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan melaksanakan tugas kesehatan keluarga pasien yang mengalami PJK yaitu sebanyak 17 (56,7%) responden yang tidak mampu dan 13 (43,3%) responden yang mampu. Berdasarkan kesiapan pasien diketahui bahwa ada sebanyak 13 (43,3%) responden yang tidak siap dan sisanya 17 (56,7%) responden siap untuk di pulangkan. Hal ini mengindikasikan bahwa pemberdayaan keluarga perlu ditingkatkan mengingat keluarga merupakan support sistem utama bagi pasien dalam masyarakat Indonesia dan merupakan faktor penting dalam rangka mempersiapkan pemulangan pasien setelah selesai perawatan agar pasien tidak kembali ke rumah sakit (rehospitalisasi) dengan penyebab gangguan yang sama

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

perawat

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Nursing

Description

JHCN Journal of Health and Cardiovascular Nursing aims to facilitate researchers, especially in the field of health to disseminate the results of his research. And disseminate knowledge to build new knowledge to the general public. This journal contains a script on Health Sciences that includes: ...