JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
VOL. 6 NOMOR 2 SEPTEMBER 2022 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)

Digitalisasi Materi Bimbingan Haji KBIHU Aisyiyah Bantul

Marsudi Marsudi (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Nurul Aisyah (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2022

Abstract

Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) Aisyiyah Bantul Yogyakarta pada 2020 membimbing 384 jemaah haji.  Disebabkan adanya pandemi COVID-19, bimbingan harus dilakukan secara daring. Permasalahannya, mayoritas pembimbing KBIHU Aisyiyah Bantul belum memiliki keterampilan yang baik dalam proses digitalisasi materi bimbingan haji. Untuk mengatasi masalah tersebut, diselenggarakan pelatihan dan pendampingan pembuatan materi bimbingan haji digital. Pelatihan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan para pembimbing haji dalam membuat materi bimbingan digital. Adapun materi pelatihan meliputi pembuatan desain materi bimbingan haji, perekaman materi bimbingan, proses pengunggahan video bimbingan ke YouTube, serta mengirim alamat tautannya ke grup WhatsApp jemaah haji. Tahap berikutnya adalah dilakukan pendampingan kepada masing-masing peserta sampai berhasil mengunggah video bimbingan haji di YouTube. Pelatihan dan pendampingan ini cukup berhasil. Efektivitasnya ditandai dengan kemampuan para peserta membuat video bimbingan haji secara mandiri dan telah dihasilkannya 16 (80%) video bimbingan haji daring dari 20 video yang ditargetkan. Video-video tersebut telah diunggah di kanal YouTube.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) diterbitkan oleh Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, ...