Jurnal Yoga Dan Kesehatan
Vol 5 No 1 (2022): Volume 5 No. 1 Tahun 2022

Sikap dan Peran Ibu dalam Mempersiapkan Anak untuk Menghadapi Menstruasi

Ni Made Diaris (Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar)
Agus Donny Susanto (Universitas Dhyana Pura)
I Nyoman Suarjana (Universitas Dhyana Pura)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2022

Abstract

Ibu menjadi orang yang paling berperan penting dalam mempersiapkan anak dalam menghadapi menstruasi. Berdasarkan hal tersebut peneliti tertarik untuk mengetahui bagaimanakan sikap dan peran ibu dalam mempersiapakan anak untuk menghadapi menstruasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunaka nalisis data deskriptif untuk melihat gambaran distribusi frekunsi sikap dan peran ibu. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 48 ibu yang memiliki anak perempuan usia 10-14 tahun. Sebanyak 65.5% ibu mempunyai sikap positif terkait pemberian pendidikan terkait menstruasi sebelum anak mengalami menarche. Ibu yang anaknya belum mengalami menarche hanya 24.1% ibunya mempunyai sikap negatif. Ibu yang mempunyai anak yang sudah mengalami menarche justru lebih banyak yang mempunyai sikap negatif yaitu sebanyak 44.8%. Sebanyak 93.1% ibu pernah memberikan penjelasan tentang apa itu menstruasi kepada anaknya. Baru sebagian ibu yaitu sebanyak 51.7% pernah memberikan penjelasan tentang tanda-tanda PMS kepada anaknya, Sebagian ibu yaitu sebanyak 53.4% pernah memberikan penjelasan tentang bagimana cara menjaga kebersihan diri saat menstruasi kepada anaknya. hanya 48.3% ibu pernah memberikan penjelasan tentang bagimana caranya menggunakan pembalut saat menstruasi. Sebanyak 60.3% pernah memberikan dorongan psikologis terkait menstruasi kepada anaknya. Ibu yang anaknya belum mengalami menarche mempunya sikap yang lebih positif terkait pemberian informasi terkait menstruasi. Sebagain besar ibu pernah memberikan penjelasan tentang apa itu menstruasi kepada anaknya. Dilihat dari segi peran baru sebagian ibu melakukan perannya dengan baik dalam hal memberikan informasi terkait siklus menstruasi, menjaga kebersihan diri saat mentruasi dan memberikan dorongan psikologis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JYK

Publisher

Subject

Religion Humanities Health Professions

Description

Jurnal Yoga dan Kesehatan adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Jurusan Yoga dan Kesehatan, Fakultas Brahma Widya, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar. Jurnal ini memuat tulisan yang isinya tidak hanya penting bagi kalangan akademis di lingkungan kampus Universitas Hindu Negeri ...