JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS)
Vol 6, No 1 (2020)

Penerapan Model Pembelajaran Problem Posing Dalam Pembelajaran Matematika Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa di MTs Ibrahimi

Laili Habibah Pasaribu (Unknown)
Amin Harahap (Unknown)
Nurlina Ariani Hrp (Unknown)
Aland Wijaya (Unknown)
Sriani Suciati (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) apakah penggunaan metode problem posing dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa. 2) apakah ada tingkat pemahaman kreatif siswa setelah menggunakan metode problem posing. Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah kelas VII-B MTs Nur Ibrahimi, Kabupaten Labuhanbatu Selatan sebanyak 24 siswa. Dan objek penelitiannya adalah penggunaan metode problem posing untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa. Berdasarkan hasil tes awal nilai rata-rata hasil belajar siswa sebelum diterapkan metode problem posing adalah sebesar 36,83% dengan kriteria sangat rendah dan secara klasikal 13%. Nilai rata-rata hasil belajar matematika siswa setelah diterapkan pembelajaran dengan metode problem posing pada siklus I sebesar 64,58% dengan kriteria sedang dan secara klasikal 63% berarti nilai yang diperoleh siswa belum mencapai ketuntasan klasikal yaitu sebesar85%. Nilai rata-rata hasil belajar matematika siswa setelah diterapkan pembelajaran dengan metode problem posing pada siklus II sebesar 72,42% dengan kriteria sangat tinggi dan secara klasikal 88%. Berarti nilai hasil belajar siswa telah ketuntasan secara klasikal. Ini berarti terjadi peningkatan secara klasikal hasil belajar matematika siswa dari sebelum tindakan ke siklus I sebesar 50%, dan dari siklus I kesiklus II sebesar 25%. Dari penelitian ini diperoleh simpulan bahwa dengan menggunakan metode problem posing dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII-B MTs Nur Ibrahimi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sigma

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pembelajaran dan Matematika Sigma (JPMS) diterbitkan oleh FKIP Universitas Labuhan Batu program studi pendidikan matematika yang berisi tulisan/artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh para pakar, ilmuwan, praktisi, pengkaji, guru, dosen dan mahasiswa dalam disiplin ilmu ...