JURNAL SAINS, SOSIAL DAN HUMANIORA
Vol 2 No 2 (2022): JSSH : Jurnal Sains, Sosial dan Humaniora

Densitas Beton Segar, Absorpsi dan Kuat Tekan Mortar Menggunakan Limbah Cangkang Kulit Pala

Joni Hermanto (Universitas Muhammadiyah Maluku Utara)
Muhammad Usamah (Universitas Muhammadiyah Maluku Utara)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Teknologi konstruksi bangunan di Indonesia mengalami perkembangan yang lumayan signifikan di setiap tahunnya. Seiring dengan perkembangan tersebut, semakin tinggi pula kebutuhan masyarakat luas terhadap pemakaian beton sebagai salah satu jenis bahan konstruksi bangunan. Dalam penelitian ini digunakan cangkang kulit pala sebagai bahan tambah dalam pembuatan beton . Cangkang kulit pala terlebih dahulu dibersihkan kemudian dikalsinasi pada suhu diatas 90 oC selama 3 jam dengan menggunakan tungku pembakaran. Setelah dikalsinasi dihaluskan untuk dijadikan serbuk. Dari hasil pengujian densitas mortar normal, bahan tambah abu cangkang kulit pala normal, 5% dan 10% didapatkan nilai rata-rata dari masing-masing hasil pengujian yaitu, 2,274 kg/m³, 2,269 kg/m³ dan 2,264 kg/m³. Sedangkan hasil pengujian absorsi mortar normal , bahan tambah abu cangkang kulit pala 5% dan 10% didapatkan nilai rata-rata dari masing-masing hasil pengujian absorsi yaitu, 0,11% 0,11% dan 2,264%. Dan hasil pengujian kuat tekan mortar normal, 5% dan 10% di dapatkan nilai rata-rata dari hasil pengujian pengujian yaitu, 14,15 MPa, 17,92 MPa. dan 7,85 MPa. Dari hasil pngujian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa penambahan abu cangkang kulita pala dengan variasi sebanyak 5% ternyata lebih tinggi dari mortar normal dan variasi 10%.

Copyrights © 2022