KARMAPATI (Kumpulan Artikel Mahasiswa Pendidikan Teknik Informatika) ISSN: 2252-9063
Vol. 12 No. 1 (2023)

Prinsip-prinsip Pembelajaran Menuju Peningkatan Kemampuan Literasi Teknologi: Sebuah Kajian Literatur

Gede Saindra Santyadiputra (Universitas Pendidikan Ganesha)
Djoko Kustono (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2023

Abstract

Filsafat teknologi menghadirkan prinsip-prinsip pembelajaran terkait bagaimana mengajar tentang teknologi ke peserta didik. Integrasi teknologi dalam pembelajaran penting dilakukan mengingat tuntutan keterampilan abad ke-21 adalah kemampuan dalam literasi teknologi. Artikel ini bertujuan mengkaji peran filsafat teknologi dalam menghadirkan prinsip-prinsip mengajarkan tentang teknologi serta mengkaji konsep, urgensi, dampak, kerangka kerja, persepsi, instrumen, dan cara pengajaran untuk menyasar kemampuan literasi teknologi. Metode yang digunakan adalah studi literatur. Penelusuran artikel menghasilkan 82 artikel pada jurnal internasional bereputasi di tahun 2022. Hasil penelusuran artikel dikerucutkan menjadi 38 artikel terpilih. Hasilnya adalah terdapat lima aspek teknologi yakni produk, pengetahuan, proses, tujuan, dan unsur baik dan indah dalam teknologi yang dapat dijadikan acuan dalam mengajarkan tentang teknologi. Integrasi teknologi ditujukan agar pembelajaran tidak semata menggunakan teknologi. Namun, lebih kepada memahami hakikat teknologi dengan menemukan suatu cara untuk mengajarkan tentang teknologi ke peserta didik. Kemampuan literasi teknologi merupakan suatu keniscayaan apabila integrasi teknologi ke dalam pembelajaran dapat terwujud di dalam kelas.

Copyrights © 2023