Estungkara: Jurnal Pengabdian Pendidikan Sejarah
Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Estungkara: Jurnal Pengabdian Pendidikan Sejarah

Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Mahasiswa Melalui Kegiatan Pendampingan Penulisan Gagasan Pada Artikel: Indonesia

Hendra Hendra (Universitas Jambi)
Alif Aditya Candra (Universitas Jambi)
Firdiawan Ekaputra (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2023

Abstract

Kegiatan pendampingan penulisan gagasan pada artikel bertujuan untuk mendampingi mahasiswa dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis mahasiswa, memahami konsep artikel, dan meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menuliskan gagasannya dalam bentuk artikel. Fokus kegiatan adalah memberikan pendampingan kepada mahasiswa dalam penulisan artikel dan menerbitkannya di media online. Tahapan-tahapan kegiatan pendampingan, yakni a) perencanaan, yang terdiri dari menganalisis permasalahan, menentukan tujuan/target kegiatan dan bentuk kegiatan; b) pelaksanaan, yang terdiri dari sosialisasi/penyampaian kegiatan di kelas dan diskusi interaktif terkait permasalahan yang dianalisis; dan c) evaluasi, yang dilihat berdasarkan hasil kerja mahasiswa dalam melahirkan satu artikel. Hasil kegiatan yakni mahasiswa mampu mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan menuangkannya dalam artikel yang berhasil terbit di media online.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

estungkara

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian oleh Program Studi Pendidikan Sejarah Universitas Jambi yang menerbitkan hasil pengabdian dibidang pendidikan, sosial, dan humaniora. Fokus dan Cakupan jurnal ini terdiri dari Seluruh Spektrum Pengabdian Kepada Masyarakat yang meliputi: Pengembangan ilmu pengetahuan teknologi dan ...