PREDIKSI
Vol 1, No 2 (2012)

EFEK VIDEO MODELING UNTUK MENGAJARKAN KETERAMPILAN MENCUCI BAJU PADA INDIVIDU RETARDASI MENTAL SEDANG

Musyrifah, Siti ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana)
Roswita, Yang ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana Roswita,)
Sumijati, V. Sri ( Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana)



Article Info

Publish Date
18 Feb 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah video modeling dapat mengajarkan keterampilan mencuci baju dengan mesin cuci pada anak retardasi mental. Subyek dari penelitian ini adalah tiga anak retardasi mental dengan kriterian moderate, bersekolah diSMALB dan pernah mengikuti keterampilan kerja sebelumnya selain keterampilan mencuci baju. Penelitian ini menggunakan A-B-A Follow up Design. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah dengan observasi dan check list berdasarkan analysis keterampilan mencuci baju dengan mesin cuci tipe “LG WF-H777TC”. Pengukuran dilihat dari grafik hasil baseline I, intervensi, baseline II dan follow up. Hasil penelitian menunjukkan hipotesis diterima, bahwa video modeling dapat digunakan untuk mengajarkan keterampilan mencuci baju dengan mesin cuci pada anak retardasi mental.

Copyrights © 2012