Jurnal Venus
Vol 5 No 10 (2017): Desember

KUALITAS PELAYANAN PENYELENGGARAAN SERTIFIKASI KETERAMPILAN KHUSUS PELAUT PADA POLITEKNIK ILMU PELAYARAN (PIP) MAKASSAR

Muh. Jafar (Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2021

Abstract

Pokok permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini bagaimanakah “Kualitas Pelayanan Penyelenggaraan Diklat Sertifikasi Keterampilan Khusus Pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar”. Berdasarkan pokok permasalahan tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kualitas Pelayanan Penyelenggaraan Diklat Sertifikasi Keterampilan Khusus Pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar. Metode penelitian yang digunakan deskriptif kuantitatif dengan metode survey yaitu penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independen) tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan antara variabel satu dengan variabel yang lain. Hasil penelitian menunjukkan : (1) Pelayanan penyelenggaraan Diklat sertifikasi keterampilan khusus pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar pada aspek tangible (bukti fisik) sudah berkualitas. berdasarkan rekapitulasi nilai indikator sub variabel Tangible adalah gedung yang digunakan berkualitas sebesar 53,49persen; (2) pelayanan penyelenggaraan Diklat sertifikasi keterampilan khusus pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar pada aspek relliability (keandalan) sudah berkualitas. berdasarkan rekapitulasi nilai indikator sub variabel Rellyability (keandalan) adalah sebesar 50 persen; (3) pelayanan penyelenggaraan Diklat sertifikasi keterampilan khusus pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar padai aspek responsiveness (daya tanggap) telah berkualitas berdasarkan rekapitulasi nilai indikator sub variabel responsiveness (daya tanggap) dengan persentase sebesar 45,84 persen; (4) pelayanan penyelenggaraan Diklat sertifikasi keterampilan khusus pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar pada aspek assurance (jaminan) sudah berkualitas berdasarkan . rekapitulasi nilai indikator sub variabel Assurance (Jaminan)dengan persentase sebesar 51,67 persen; dan (5) pelayanan penyelenggaraan Diklat sertifikasi keterampilan khusus pelaut pada Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar pada aspek empathy (empati) juga sudah berkualitas berdasarkan rekapitulasi nilai indikator sub VariabelEmpathy (empati) dengan persentase sebesar 42,37

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

vns

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Library & Information Science Mechanical Engineering Transportation Other

Description

Jurnal ini menampilkan berbagai pokok pembahasan yang berwujud ringkasan hasil penelitian dan artikel ilmiah yang mempunyai keterkaitan di bidang kemaritiman dan ...